Diduga Alami Mati Mesin, Minibus Ditabrak KRL di Perlintasan Kereta Parung Panjang

Diduga Alami Mati Mesin, Minibus Ditabrak KRL di Perlintasan Kereta Parung Panjang

Terkini | okezone | Jum'at, 5 April 2024 - 04:23
share

BOGOR - Sebuah minibus tertabrak kereta KRL Commuter Line kembali terjadi di perlintasan kereta tanpa palang pintu di Desa Gintung Cilejit, Parung Panjang , Kabupaten Bogor, Jumat (5/4/2024), dini hari.

Dalam kecelakaan itu, tampak minibus tersebut hingga terseret sejauh 20 meter setelah ditabrak KRL.

Detik-detik kecelakaan KRL tabrak minibus tersebut terekam video amatir warga.

Dalam kecelakaan itu, badan kendaraan roda empat ini ringsek setelah terseret sejauh 20 meter dari lokasi kejadian.

Diduga minibus saat melintasi perlintasan tanpa palang pintu itu mengalami mati mesin. Beruntung empat orang penumpang selamat dalam insiden naas itu, dan sopir hanya mengalami luka ringan.

"Korban dan kendaraan minibus langsung di evakuasi oleh warga setempat," ujar salah seorang warga, M Wijaya, yang juga penjaga palang pintu.

Kini kejadian kecelakaan yang melibatkan kereta commuter line KRL tersebut sudah di tangani Polsek Parung Panjang.

Topik Menarik