Terhubung WiFi, Epson Kembangkan Seri Printer Baru

Terhubung WiFi, Epson Kembangkan Seri Printer Baru

Terkini | inews | Minggu, 3 Maret 2024 - 08:15
share

JAKARTA, iNews.id - Perkembangan teknologi di dunia melaju cepat guna memberikan kemudahan kepada pengguna. Seperti yang dilakukan pabrikan elektronik Jepang, Epson.

Mereka mengembangkan seri printer tangki tinta foto (EcoTank) terbaru, yakni Epson L8050 A4 dan Epson L18050 A3+ WiFi. Epson meningkatkan kemampuan cetak printer EcoTanknya terhubung dengan WiFi.

Seperti apa spesifikasi printar Epson ini? EcoTank L8050 dan L18050 memiliki desain ringkas menghasilkan jejak 30 persen lebih sedikit dibandingkan model pendahulunya.

Printer ini juga dilengkapi kotak perawatan yang dapat diganti, sehingga memudahkan servis, mengurangi waktu henti dan meningkatkan produktivitas bisnis. L8050 dan L18050 memanfaatkan penggunaan tinta Light Cyan dan Light Magenta secara efektif memberikan gradasi lebih sedikit bintik, sehingga menghasilkan kualitas cetak sempurna untuk mencetak foto potret dan foto pemandangan.

"Seri Epson EcoTank bertujuan memberikan kualitas pencetakan terbaik yang disesuaikan untuk bisnis dan individu dengan teknologi terbaru kami," ujar Head of Product Marketing Printer Epson Indonesia, Syahrizal Aprianto dalam keterngan persnya dilansir Minggu (3/3/2024).

Kualitas cetak diberikan peningkatan signifikan melalui penggunaan 6 tinta warna baru. Selain itu, kedua model ini didukung Image Complement for Down Sample (ICDS), yang membantu menghindari kehilangan data ketika gambar mengalami down sample.

Kemampuan Model L8050 dan L18050 telah ditingkatkan dengan didukung teknologi Epson Smart Panel ver. 4.3.0. Versi ini membawa fungsi baru, yaitu notifikasi Pembersihan Print Head, memandu pengguna dalam proses pembersihan.

Terdapat juga fungsi dukungan baru untuk pencetakan kartu PVC/ID, yang dapat memberikan kualitas pencetakan lebih baik, khususnya bagi pengguna Photoshop yang saat ini menggunakan baki pihak ketiga.

Topik Menarik