Kondisi Marc Marquez Usai Kecelakaan di Tes Pramusim MotoGP 2024 di Qatar

Kondisi Marc Marquez Usai Kecelakaan di Tes Pramusim MotoGP 2024 di Qatar

Terkini | okezone | Sabtu, 24 Februari 2024 - 13:21
share

KONDISI Marc Marquez usai kecelakaan di tes pramusim MotoGP 2024 di Qatar terungkap. Pembalap Gresini Ducati itu memastikan kondisi fisiknya baik-baik saja menjelang MotoGP 2024 bergulir, meski sempat menjalani operasi armpump serta kecelakaan dalam tes pramusim di Qatar.

Marquez mengaku tak mengalami masalah apa pun lagi dengan lengannya. Dia pun siap secara fisik untuk memulai musim baru.

Marquez menjalani operasi armpump pada lengan kanannya pada akhir November 2023 setelah tes pascamusim MotoGP 2023 di Valencia. Tindakan itu diambil karena dia terganggu dengan sindrom kompartemen yang dialaminya sepanjang musim lalu.

Kemudian, The Baby Alien -julukan Marquez- menjalani tes pramusim di Malaysia pada awal Februari 2024 dan di Qatar pada awal pekan ini dengan baik. Namun, dia melaju lebih cepat dan lebih ngotot di Sirkuit Lusail untuk melakukan simulasi balapan dengan motor barunya, Desmosedici GP23.

Hasilnya, Marquez finis di peringkat empat dengan catatan waktu yang berselisih 0,383 detik dari sang pembalap tercepat, Francesco Bagnaia, dari Ducati Lenovo. Akan tetapi, dia mengalami kecelakaan pada hari kedua tes ketika menikung di Tikungan 4.

Beruntung, bintang asal Spanyol itu tak mengalami cedera apa pun dari kecelakaan itu. Dia juga memastikan bahwa operasi armpump yang dilakukannya benar-benar membuat kondisi fisiknya sangat baik dan tak menderita masalah apa pun lagi.

Topik Menarik