Persiapan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024, Pengamanan Surat Suara Kecamatan Anyar Selesai

Persiapan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024, Pengamanan Surat Suara Kecamatan Anyar Selesai

Terkini | banten.inews.id | Senin, 12 Februari 2024 - 18:22
share

SERANG , iNewsBanten - Menjelang pesta Demokrasi yang akan diselenggarakan 14 Februari 2024, Pendistribusian logistik surat suara dua hari menjelang pemilu pihak Muspika Kecamatan Anyar telah mendistribusikan seluruh surat suara. Kotak suara beserta seluruh alat kesiapan untuk menjelang pesta demokrasi lima tahunan yang akan diselenggarakan pada tanggal 14 Februari 2024, seluruh warga Negara Indonesia yang sudah memiliki hak suara, akan memberikan haknya pada pemilu tahun ini, Senin (12/02/2024).

Dituturakan Camat Kecamatan Anyar H Imron Ruhyadi menjelaskan, Hari ini kecamatan Anyer melaksanakan kegiatan melalui PPK Kecamatan pemilu pada tanggal 14 Februari 2004 kotak suara akan didistribusikan secara berkala ke masing-masing KPPS.

"Kita hari ini melalui PPK mendistribusikan kotak surat suara secara berkala ke masing-masing KPPS, dan Allhamdulillah, pelaksanaan itu telah selesai dengan lancar," jelasnya.

Kita monitor, masih kata dia, sudah 8 desa yang sudah berjalan distribusi sehingga sekitar 4 Desa lagi mudah-mudahan insyaallah hari ini semuanya bisa selesai, kami juga melanjutkan penertiban alat peraga kampanye (APK) oleh Panwas Kecamatan Anyar, hal itu dilakukan sudah sejak kemarin dan baru selesai siang ini, hal itu dilakukan bersama Muspika Kecamatan Anyar Satpol PP Kabupaten Serang," tambahnya.

Sementara itu, Kapolsek Anyar, AKP Suhel menyampaikan kepada iNewsBanten bahwa dia monitor di masa tenang dan sampai pagi ini datang nya logistik di PPK Kecamatan pengamanan logistik menggunakan tiga mobil truk yang akan disalurkan ke 12 Desa di Kecamatan Anyar.

"Sekarang masih berjalan target kita siang hari ini beres terkirim ke PPS, kami mempersiapkan 157 TPS, dengan dibantu 36 personil Brimob Polda Banten 26 personil ditempatkan di Kecamatan Anyar dan kami menghimbau kepada masyarakat untuk bisa saling menjaga Kondusifitas dan jangan sungkan untuk melaporkan kepada kami hal-hal yang menganggu ketertiban akan kami tindak tegas." Tutupnya.

Topik Menarik