Ponpes Rohainul Jannah di Madina Terbakar, Santri Panik Lihat Api Berkobar

Ponpes Rohainul Jannah di Madina Terbakar, Santri Panik Lihat Api Berkobar

Terkini | inews | Senin, 12 Februari 2024 - 16:12
share

MADINA, iNews.id - Kebakaran melanda Pondok Pesantren (Ponpes) Rohainul Jannah, Desa Pasar Maga, Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, Senin (12/2/2024). Api menghanguskan tiga asrama santri.

Mengetahui kebakaran tersebut, para santri yang sedang belajar di dalam kelas sontak terkejut. Saat itu, api telah membesar dan menghanguskan sejumlah ruangan.

Saat petugas pemadam kebakaran (damkar) tiba di lokasi, api telah padam. Petugas kemudian melakukan pendinginan untuk memastikan tidak ada lagi titik api yang bisa membesar.

"Kita kirimkan tiga unit mobil. Alhamdulillah sudah terkendali berkat kerja sama dengan santri yang di sana," ujar Kepala Satpol PP dan Damkar Madina Yuri Andri, Senin (12/2/2024).

Dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa maupun luka. Sementara dampak kerugian, menyebabkan penghuni asrama harus kehilangan barang barang karena ludes terbakar.

"Penyebab kebakaran sampai saat ini masih didalami oleh yang berwajib, namun untuk kepastiannya kita tunggu saja," ucapnya.

Topik Menarik