MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Tak Gentar dengan Perkembangan Marc Marquez di Ducati

MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Tak Gentar dengan Perkembangan Marc Marquez di Ducati

Terkini | okezone | Sabtu, 10 Februari 2024 - 14:04
share

SEPANG Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia , mengakui Marc Marquez mengalami peningkatan pesat usai jalani tes resmi pramusim MotoGP 2024 di Malaysia. Meski demikian, Pecco -sapaan akrab Bagnaia- tak gentar dengan hal tersebut.

Seperti diketahui, Bagnaia dan para rider yang lain telah selesai menjalani tes resmi pramusim yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 6-8 Februari 2024. Juara bertahan MotoGP 2023 itu keluar menjadi yang tercepat pada hari terakhir, dengan catatan waktu 1 menit 56,682 detik.

Murid Valentino Rossi itu pun sangat puas dengan perkembangan signifikan yang dilakukan timnya. Bagnaia menilai motor Ducati Desmosedici GP24 lebih baik dari GP23.

Dibandingkan tahun lalu, segalanya menjadi lebih baik, kata Bagnaia, dilansir dari Motosan, Sabtu (10/2/2024).

Bagnaia juga menyororti performa Marquez yang kita tahu di musim ini membela Gresini Ducati. Dia memberi pujian kepada rider berjuluk The Baby Alien itu karena dapat beradaptasi dengan baik dari hari ke hari.

Nyatanya, Marquez memang mengalami peningkatan selama tiga hari melakoni tes di Malaysia. Di hari terakhir, eks pembalap Repsol Honda itu finis di posisi enam dengan terpaut 0,588 detik dari Bagnaia.

Topik Menarik