Jadwal Siaran Langsung Timnas Tajikistan vs Yordania di Perempatfinal Piala Asia 2023, Live di iNews!

Jadwal Siaran Langsung Timnas Tajikistan vs Yordania di Perempatfinal Piala Asia 2023, Live di iNews!

Terkini | okezone | Jum'at, 2 Februari 2024 - 16:02
share

JADWAL siaran langsung Timnas Tajikistan vs Yordania di perempatfinal Piala Asia 2023 sudah dirilis. Laga ini akan disiarkan secara langsung dan eksklusif di iNews TV pada Jumat (2/2/2024) pukul 18.30 WIB.

Secara rekor pertemuan, Timnas Yordania memimpin dengan tiga kemenangan dari lima pertemuan sebelumnya kontra Tajikistan. Meski begitu, bukan berarti Tajikistan tak bisa mengejutkan Yordania.

(Tajikistan kejutkan Piala Asia 2023. (Foto: REUTERS)

Tajikistan mencuri perhatian dengan menyingkirkan tim kuat Uni Emirat Arab melalui adu penalti di babak 16 besar Piala Asia 2023. Semangat dan keberanian Singa Persia julukan Tajikistan muncul saat adu penalti, mengantar mereka ke babak 8 besar.

Fakta ini mengisyaratkan Tajikistan, meski dihadapkan pada tim yang lebih berpengalaman seperti Yordania, mereka memiliki semangat dan potensi untuk menciptakan kejutan.

Di sisi lain, Timnas Yordania jelas bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan. Kendati lolos sebagai salah satu tim peringkat 3 terbaik di Piala Asia 2023, salah satu tim kuat asia tersebut terbukti sanggup menyingkirkan juara Grup D, Irak, di babak 16 besar.

Selain pertandingan seru antara Tajikistan vs Yordania, ada juga laga Australia vs Korea Selatan. Setelah melalui adu penalti yang menegangkan, Korea Selatan berhasil mengalahkan Arab Saudi di babak 16 besar.

Topik Menarik