Cheat GTA Extreme Indonesia

Cheat GTA Extreme Indonesia

Terkini | okezone | Rabu, 10 Januari 2024 - 14:13
share

JAKARTA - Cheat GTA Extreme Indonesia banyak dicari oleh para pemain Grand Theft Auto yang dikembangkan oleh Rockstar Game. Ini merupakan salah satu game yang sangat populer di kalangan gamers terutama penggemar aksi-petualangan.

GTA Extreme Indonesia sendiri merupakan modifikasi Grand Theft Auto San Andreas yang dibentuk oleh tim modding Indonesia. Bedanya dengan game aslinya, ada beberapa aspek dalam permainan seperti kendaraan, karakter, lingkungan, dan bahasa yang diubah menjadi lebih lokal dan otentik dengan kehidupan sehari-hari di Indonesia.

Sama seperti GTA San Andreas, GTA Extreme Indonesia juga memiliki berbagai cheat yang dapat digunakan untuk menambah pengalaman seru ketika bermain.

Berikut Okezone Techno rangkum cheat yang terdapat pada GTA Extreme Indonesia PC.

Kesehatan, armor, dan uang ($250.000): HESOYAM

Kesehatan tak terbatas: FULLCIP

Senjata 1 (Bat, Pistol, Shotgun, Mini SMG, AK 47, Rocket Launcher, Molotov Cocktail, Spray Can, Brass Knuckles): LXGIWYL

Senjata 2 (Pisau, Pistol, Senapan Gergaji, Tec 9, Senapan Penembak Jitu, Penyembur Api, Granat, Pemadam Api): PROFESIONALSKIT

Senjata 3 (Gergaji Mesin, Pistol Bersuara, Senapan Tempur, M4, Bazooka, Bahan Peledak Plastik): UZUMYMW

Turunkan wanted level: TURNDOWNTHEHEAT

Naikkan wanted level: TURNUPTHEHEAT

Mengunci wanted level: AEZAKMI

Maksimum wanted level: BRINGITON

Kerusuhan pejalan kaki: STATEOFEMERGENCY

Mode kekacauan: AJLOJYQY

Serangan pejalan kaki (Dengan Senjata): BGLUAWML

Pejalan kaki punya senjata: FOOOXFT

Topik Menarik