Spesifikasi dan Harga Boeing 777-300ER Milik Singapore Airlines yang Mengalami Turbulensi

Spesifikasi dan Harga Boeing 777-300ER Milik Singapore Airlines yang Mengalami Turbulensi

Teknologi | sindonews | Selasa, 21 Mei 2024 - 19:33
share

Pesawat Boeing 777-300ER milik Singapore Airlines mengalami turbulensi parah dalam penerbangan dari London menuju Singapura. Gara-gara musibah itu, puluhan penumpang luka-luka dan satu orang meninggal dunia. Menurut keterangan resmi Singapore Airlines, pesawat SQ321 lepas landas dari bandara Heathrow, London pada Senin malam dan terpaksa dialihkan dari tujuannya hingga mendarat pukul 15.45 di Bandara Suvarnabhumi di Bangkok, Thailand. Total, pesawat Boeing 777-300ER itu mengangkut 211 penumpang dan 18 awak di dalamnya. Boeing 777-300ER merupakan pesawat berbadan lebar yang populer digunakan untuk penerbangan jarak jauh.

Boeing 777-300ER juga menjadi salah satu pesawat komersial paling sukses dan menjadi andalan banyak maskapai penerbangan di seluruh dunia.

Berikut adalah spesifikasi utama Boeing 777-300ER :

Dimensi:

Panjang:73,9 meter Lebar Sayap: 64,8 meter Tinggi:18,5 meter Kapasitas: Penumpang: 301-550 (tergantung konfigurasi)

Interior:

Kargo: 159,1 meter kubik Performa: Mesin:2 General Electric GE90-115B turbofanKecepatan jelajah: 905 km/jam (Mach 0,84)Jangkauan: 14.690 km Ketinggian maksimum: 13.100 meter (43.100 kaki)

Fitur Lain:

- Kokpit canggih dengan tampilan digital- Sistem hiburan dalam penerbangan yang lengkap- Desain interior yang luas dan nyaman

Saat ini, Singapore Airline berfokus untuk memberi bantuan yang mungkin kepada semua penumpang dan awak pesawat. Kami bekerja sama dengan pihak berwenang setempat di Thailand untuk memberikan bantuan medis yang diperlukan, dan mengirimkan tim ke Bangkok untuk memberikan bantuan tambahan yang diperlukan,tulismereka.

Topik Menarik