Alur Cerita Game Little Nightmare
Game Little Nightmare adalah salah satu game horror berpetualangan Android yang berkombinasi dengan genre puzzle di- develop oleh Tarsier Studios. Gim ini dapat dimainkan di PlayStation 4, Nintendo Switch, Stadia, Microsoft Windows, dan XBox One.
Namun, tenang ya sob, gim ini tidak seseram Outlast, jadi masih bisa dimainkan oleh berbagai kalangan.
Game Little Nightmare saat ini memiliki 2 version yakni Little Nightmare yang rilis pertama kali pada tanggal 28 April 2017 dan Little Nightmare II yang dirilis pada tanggal 10 Februari 2021.
Gameplay gimini berbasis 2.5D yang memungkinkan pemain untuk melewati berbagai rintangan di setiap perjalanan dengan berbagai puzzle yang harus dipecahkan. Di suatu moment, pemain akan kesulitan untuk melawan musuh dan hanya diberikan sedikit alat tempur untuk mengalahkan musuh. Sehingga untuk beberapa saat, pemain harus bergantung pada Stealth untuk bisa bertahan.
Visual suasana gim ini bernuansa gelap dengan sedikit cahaya terang, terkecuali dengan cahaya lampu, korek api yang dipegang tokoh, atau lentera membuat kesan horror-thriller menjadi nyata.
Ingin tahu mengenai alur cerita game Little Nightmare saat berpetualang melawan musuh? Scroll-down terus baca artikel ini ya!
Siapa Nama Karakter Game Little Nightmare?
Nama karakter utama dari gim ini adalah Six, seorang gadis berusia 9 tahun dengan berjubah kuning yang berukuran kecil dan pendek. Kamu harus mengontrol pergerakan karakter ini agar dapat melawan musuh dan memecahkan misteri untuk memenangkan gim. Di dunia, Six berusaha untuk bertahan dari berbagai monster yang datang.
Alur Cerita Game Little Nightmare
Pada scene awal gim, terlihat Six terbangun dari mimpi buruknya tentang The Lady dewasa (seorang gadis yang memakai kimono berambut hitam yang disanggul, memakai masker Noh seperti wanita Geisha jejepangan , serta memiliki tubuh tinggi dan ramping secara tidak normal), The Lady yang sekadar menengok diri pada mimpi tersebut.
Six hanya memiliki korek api yang selalu dibawanya, untuk menyelinap melalui Maw, Kapal Besi bawah air yang sangat besar. Ketika perjalanan, suasananya gelap dan penerangan hanya bisa dilihat dengan cahaya, korek api, dan lentera yang dapat dinyalakan sumbunya.
Sepanjang petualang, dia sering bertemu dengan Nomes, Six berkesempatan untuk memeluknya ketika mendekat. Nomes juga sering pergi berseliweran seperti ketakutan atau menghindar. Namun, kadangkala Nomes mengikuti Six saat di ruangan kecil yang stuck.
Di penjara bawah tanah anak, Six bertemu dengan Lintah karnivora yang dapat memakannya dan Mata buatan yang bercahaya; jika terkena cahaya tersebut maka Six akan berubah menjadi Batu.
Beberapa kali ketika dalam perjalanan, Six juga terserang kelaparan yang mematikan dan harus memakan sesuatu disana atau bayangan dirinya berkedip-kedip, seperti akan menghilang.
Terdapat seorang anak di penjara yang menawarkan roti kepada Six. Namun setelah memakan roti tersebut, celakanya Six tertangkap oleh Petugas yang buta, tangan panjang, bertopi, dan memegang senjata panjang untuk mengawasi anak-anak; Petugas tersebut hanya bisa mengandalkan indera penciuman dan pendengaran.
Saat lengah, Six melarikan diri tetapi tidak dapat membantu anak-anak lain dan meninggalkan mereka. Dia terjatuh ke dalam ruangan tepat di atas sebuah kotak besi seperti koper, yang mana di sekitar bawah kotak tersebut terdapat tumpukan sepatu yang sangat banyak.
Jika Six menginjak tumpukan sepatu, akan ada monster tak terlihat yang mengejar dan menyerang. Untuk itu, Six harus cepat untuk melewati tumpukan sepatu ke tempat kotak tinggi untuk menghindari monster tersebut.
Beberapa saat kemudian, Petugas kembali mengejar Six, hingga akhirnya menyudutkan Six di suatu ruangan kecil dan meraihnya dengan tangannya yang panjang. Six memutuskan tangan Petugas dengan memencet tuas pada ruangan tersebut.
Terserang oleh rasa lapar, Six terpaksa memakan tikus hidup-hidup yang terperangkap oleh jebakan tikus, dia pun kembali pulih. Kemudian, Six melakukan perjalanan menuju ke dapur, di sana banyak anak-anak terbungkus kertas daging yang akan dikirim atau disajikan.
Padahal mau ke dapur tapi harus makan tikus ya sob! Hehe .
Terlihat koki kembar di dapur yang sedang menyiapkan makanan ke sebuah pesta. Sesekali mengejar Six ketika mereka melihatnya untuk dimakan, sehingga harus menghindarinya. Six terus melanjutkan perjalanan keluar menuju lambung Maw, di atas gelombang laut yang dingin.
Six memanjat lambung, Six menyaksikan prosesi gemuk, berbagai orang gemuk yang cocok berbaris menuju ke Maw dari kapal mereka. Mereka berbondong-bondong masuk menuju Area Tamu bergaya jejepangan , menikmati hidangan yang disediakan oleh Koki.
Pesta yang sedang terjadi tersebut diawasi oleh The Lady yang pernah muncul dalam mimpi Six pertama kali. Beberapa tamu memperebutkan Six untuk memakan Six ketika melihatnya. Namun, untungnya Six dapat berlari dengan sangat cepat dan lincah sehingga dapat menghindari puluhan tamu di sana.
Beberapa saat kemudian, lagi-lagi Six kelaparan, dia bertemu dengan Nomes. Nomes membawa sebuah sosis besar dan menawarkan sosis tersebut kepada Six. Sayangnya, Six berbalik memakan Nomes dengan rakus, bukan sosis yang ditawarkan Nomes. Sosis yang diberikan tadi hanya dilempar oleh Six.
Kasihan Nomes ya sob, kira-kira Six sadar atau bagaimana sih?
Six menuju kamar dan melihat The Lady sedang berkaca di depan cermin yang pecah. Six terus mengikuti The Lady hingga ke Quarters. Lalu, The Lady mengejar Six saat melihatnya. Sesampainya di suatu ruangan, Six menemukan satu cermin yang tidak pecah sama sekali.
Six memanfaatkan cermin tersebut untuk diarahkan ke The Lady, melihat bayangannya sendiri; The Lady terus kesakitan. Six terus menyerang menggunakan cermin yang ia bawa hingga The Lady melemah dan terjatuh tak berdaya.
Six mengalami serangan kelaparan untuk terakhir kalinya. Melihat The Lady lemah, Six membunuhnya dengan cara memakan leher The Lady, dan menyerap seluruh kekuatan magisnya hingga berpindah kepadanya.
Six menuju ke Area Tamu dengan pancaran aura gelap yang sangat mematikan, seperti monster menakutkan. Seluruh tamu berusaha untuk memakan Six, namun mereka semua melemah dan mati tidak berdaya, leher mereka dipatahkan oleh kekuatan Six.
Sesampainya di penghujung pintu, Six melewati pintu tersebut dan menaiki sebuah tangga. Kemudian keluar menuju sinar matahari yang sangat terang benerang. Sementara itu, semua Nomes berkumpul dan melihat Six menuju keluar di ambang pintu tersebut.
Di scene credit terakhir, tampak Six menunggu di pintu masuk Maw dan terdengar suara Foghorm dari kejauhan.
Kesimpulan
Tanpa diketahui karena alasan apa, Six dapat terperangkap ke sebuah dunia yang bernama Maw, di mana dipenuhi dengan orang-orang gemuk yang selalu merasa lapar dan tidak pernah kenyang. Six harus bisa keluar dengan selamat dari ruangan tersebut.
Dengan berbagai rintangan dan teka-teki yang terdapat dalam gim, seperti Lintah Karnivora, Monster tak terlihat di dalam tumpukan sepatu, Koki, dan lain-lain.
Seperti dalam mimpi pertamanya, peran utama Six harus melawan dalang dari Maw tersebut, yaitu The Lady dengan sebuah cermin.
Bagaimana keseruan alur cerita game Little Nightmare ? Seru bukan?Jangan lupa untuk cek alur cerita game Little Nightmare II ya sob!