Hadiri Chef Expo 2024, Kepala Bapanas Harap Indonesia Punya Banyak Sekolah Chef

Hadiri Chef Expo 2024, Kepala Bapanas Harap Indonesia Punya Banyak Sekolah Chef

Gaya Hidup | sindonews | Rabu, 8 Mei 2024 - 15:15
share

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi mengatakan Indonesia memiliki potensi besar dalam melahirkan chef berbakat. Ia pun berharap Indonesia bisa memiliki lebih banyak sekolah chef.

Sehingga, bagi mereka yang memiliki ketertarikan besar dalam dunia kuliner, tidak harus jauh menuntut ilmu di luar negeri. Hal itu diungkapkan Arief saat memberikan sambutan di pembukaan Chef Expo 2024 yang digelar Indonesia Chef Association (ICA) di JIEXpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (8/5/2024).

"Jadi kalau boleh laporan, anak saya aja, sekarang ditanya mau jadi apa? Pengennya jadi chef. Sampe saya itu cari sekolah chef itu di mana sih?” kata Arief.

“Dan saya berharap ke depan chef itu sekolahnya ada di Indonesia gitu loh. Nggak perlu di New Zealand dan negara-negara lain. Ayo dong kita bangun di sini dong,” sambungnya.

Baca Juga: Kepala Badan Pangan Nasional Resmikan Pembukaan Indonesia Chef Association 2024

Arief juga menilai, bahwa Indonesia merupakan negara yang kaya. Sehingga sangat mendukung para chef Indonesia untuk menjadi chef terbaik di dunia.

Karena itu, ia berharap, event Chef Expo 2024 ini bisa terus eksis setiap tahun agar seluruh dunia mengetahui bahwa Indonesia memiliki chef hingga kuliner terbaik.

“Karena calon-calon chef terbaik itu nggak ada di mana-mana, kecuali ada di Indonesia. Karena sumbernya ada di sini. Raw materialnya ada di sini,” jelasnya.

“Saya menyampaikan bahwa kita punya chef-chef jago-jago ada di sini. Kita yang harusnya ngasih tau keluar bahwa bangsa Indonesia nih punya kearifan pangan nusantara yang luar biasa,” lanjutnya.

Baca Juga: Chef Expo 2024 Hadirkan Lagi Black Box Challenge, Pemenang Dapat Hadiah Rp30 Juta!

Pembukaan acara ini sendiri diresmikan langsung oleh Kepala Badan Pangan Nasional Indonesia Arief Prasetyo Adi dan didampingi oleh Presiden ICA Chef Susanto serta beberapa anggota ICA lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Arief menyatakan bahwa penyelenggaraan acara ini selalu ramai pengunjung. Bahkan terus mengalami peningkatan tiap tahunnya. Jika di tahun sebelumnya pengunjung mencapai 30 ribu orang, ia optimis di penyelenggaraan acara tahunan ini bisa mencapai total 40 ribu pengunjung.

“Chef Expo 2024 kalau boleh saya bilang, kelima tapi di sini saya sudah ada sekitar tiga sampai empat kali. Dan saya lihat nggak kurang pengunjung, targetnya naik terus. Di tahun sebelumnya 30 ribu, tahun ini 40 ribu (pengunjung),” ungkapnya.

Arief lantas berharap, dengan peningkatan jumlah pengunjung, penyelenggaraan ICA di tahun ini bisa lebih meningkatkan bisnis hingga minat masyarakat di bidang kuliner Indonesia. Usai memberikan sambutan, peresmian event ICA 2024 kemudian ditandai dengan pemukulan sejumlah alat masak seperti panci dan wajan.

Baca Juga: Chef Expo 2024 Makin Seru, Ada Kategori Baru

Chef Expo 2024 yang akan berlangsung hingga 11 Mei mendatang ini juga semakin meriah dengan pertunjukkan atraksi musik dan atraksi live demo masak dari Chef Muto. Event yang digelar untuk kelima kalinya ini akan dimeriahkan oleh chef handal dan mumpuni, dengan latar belakang kuliner baik chef professional, chef selebriti maupun otodidak yang menjadi favorit masyarakat Indonesia.

Mulai dari Chef Juna, Chef Vindex Tengker , Chef Degan , Chef Yongki Gunawan, Chef resto dan hotel nasional, hingga para alumni ajang kompetisi masak tv nasional, Rieta Amalia dan lainnya.

Topik Menarik