Banyak Kecurangan, Relawan AMIN Geruduk Kantor Bawaslu Sumut

Banyak Kecurangan, Relawan AMIN Geruduk Kantor Bawaslu Sumut

Infografis | sindonews | Rabu, 21 Februari 2024 - 15:12
share

Puluhan relawan AMIN (Anies-Muhaimin) di Sumatera Utara mendemo Kantor Bawaslu Sumut karena menilai banyak kecurangan dan pelanggaran dalam pelaksanaan pemilu 2024. Mereka meminta Bawaslu sebagai pengawas untuk bekerja jujur dan adil.

Puluhan orang yang merupakan perwakilan dari sejumlah simpul relawan pendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Rabu (21/2/2024).

Mereka menggeruduk Kantor Bawaslu Sumut di Jalan Haji Adam Malik, Medan, sambil membawa spanduk yang bertuliskan sejumlah tuntutan. Dengan menggunakan pengeras suara, para pendemo yang didominasi emak-emak ini pun menyampaikan aspirasinya.

Baca juga; Diskusi Tolak Pemilu Curang Disusupi, Mahasiswa Universitas Trilogi Diintimidasi

Para relawan ini menyoroti kecurangan dan pelanggaran yang terjadi selama proses Pemilu 2024. Mulai dari keterlibatan ASN hingga menolak hasil quick count yang dinilai sudah dipersiapkan oleh salah satu paslon.

Berorasi selama satu jam lebih, akhirnya massa aksi pun diterima oleh Ketua Bawaslu Sumut Aswin Lubis. “Semua aspirasi dan laporan yang disampaikan akan kami tindak lanjuti,” kata Aswin.

Sementara itu, Koordinator Aksi Saifin Hasibuan meminta Bawaslu agar mengawasi real count yang sedang berjalan. Dia juga meminta Bawaslu untuk bekerja secara jujur dan adil.

Baca juga; Relawan AMIN Tolak Hasil Pemilu Curang hingga Minta Prabowo-Gibran Didiskualifikasi

Dari hasil real count komisi pemilihan umum (KPU) diketahui untuk wilayah sumatera utara, pasangan capres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 28,28 suara, pasangan capres Prabowo-Gibran memperoleh 59,44 suara, dan pasangan capres Ganjar Pranowo-Mahfud MD 12,28 suara.

Topik Menarik