Idap Kanker Sarkoma, Alice Norin Sempat Bingung Pilih Metode Operasi

Idap Kanker Sarkoma, Alice Norin Sempat Bingung Pilih Metode Operasi

Seleb | okezone | Rabu, 21 Februari 2024 - 09:26
share

JAKARTA - Alice Norin kembali membagikan cerita di balik perjuangannya saat mengetahui mengidap kanker sarkoma.

Lewat video yang dibagikan di akun Instagram pribadinya, pada 18 Desember 2023, Alice Norin kembali dijadwalkan untuk bertemu dokter Singapura yang menanganinya guna mengetahui hasil MRI dan Pet Scan.

"Untuk pembacaan hasil beliau bilang kemungkinan ganasnya kurang dari 50. Tapi tetap yang paling menentukan adalah nanti ketika masanya diangkat lalu dikirim ke lab atau patologi pada saat operasi berlangsung," ucap Alice Norin dalam video di Instagram @alicenorin, Rabu (21/2/2024).

"Dan apabila ganas seluruh organ reproduksi dan dua kelenjar belakang harus segera diangkat dan setelahnya baru dimulai untuk pengobatan kankernya," sambung Alice Norin.

Setelah mengetahui hasilnya, Alice Norin pun diminta untuk menjadwalkan tindakan operasi. Berbeda dengan dokter pertama yang ia kunjungi, Alice Norin justru diberikan dua opsi metode operasi.

"Dikasih dua opsi dengan cara laparotomi seperti caesar atau laparoskopi cara dengan sayatan kecil," ungkap Alice Norin.

Dokter pun menyarankan agar istri Alvin Yudhapatria itu memilih laparotomi menghindari resiko penyebaran.

"Kalau dengan metode laparoskopi jika ganas itu akan beresiko untuk menyebar, dengan kata lain aku memang nggak punya pilihan selain harus melewati operasi," tutur Alice Norin.

Dengan hasil tersebut, Alice Norin justru sempat bingung dan membandingkan dengan hasil konsultasi dengan dokter sebelumnya.

Sebab dokter sebelumnya menyarankan Alice Norin mengambil metode operasi midline laparotomy tanpa melakukan MRI dan Pet Scan terlebih dahulu.

"Waktu aku tanya ke beliau apa enggak bisa dioperasi dengan metode lain dok, beliau bilang enggak bisa karena satu-satunya cara mengeluarkan isi organ reproduksi dan juga kelenjar belakang jika ganas harus dengan metode midlain laparotomy," cerita Alice Norin.

"Jujur menakutkan, terlebih bayangin ada sayatan panjang yang selamanya akan ada di badan aku kayaknya aku enggak sanggup," imbuh Alice Norin.

Topik Menarik