Teuku Ryan Gejala DBD: Seumur Hidup Aku Baru Ini Perdana Dirawat di Rumah Sakit!
JAKARTA, celebrities.id - Teuku Ryan harus mendapat perawatan di rumah sakit akibat mengidap penyakit gejala Demam Berdarah atau DBD. Suami Ria Ricis itu dirawat di rumah sakit untuk pertama kali dalam hidupnya.
"Ini aku perdana dalam seumur hidup sakit sampai masuk rumah sakit," kata Teuku Ryan di YouTube milik Ria Ricis, Minggu (19/2/2023).
Menurutnya, ada alasan tersendiri mengapa selama ini Teuku Ryan memilih untuk rawat jalan selama sakit. Pasalnya, dia mengaku sangat takut dengan jarum suntik.
"Jujur aku takut banget sama jarum, tapi karena sudah drop banget mau enggak mau harus ditusuk," ujar Teuku Ryan.
"Demi istriku dan anakku, aku harus sehat," katanya.
Apa yang ditakutkan oleh Teuku Ryan itu dibenarkan Ria Ricis sang istri. Terlebih, Ria Ricis butuh waktu untuk meyakinkan kepada sang suami jika dirawat di rumah sakit tidak seburuk dalam pemikirannya itu.
"Suami aku sudah demam tinggi 2-3 hari mau enggak mau aku harus bawa dia ke rumah sakit tapi dia tidak mau karena takut jarum suntik, aku bilang tidak bisa kamu harus ke rumah sakit," tuturnya.







