Rumah Makan Padang Enak di Jakarta, Dijamin Bikin Ketagihan

Rumah Makan Padang Enak di Jakarta, Dijamin Bikin Ketagihan

Seleb | celebrities.id | Jum'at, 1 April 2022 - 20:00
share

JAKARTA, celebrities.id - Rumah makan padang enak di Jakarta banyak menjadi incaran masyarakat. Sebab masakan padang menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia. Rempah-rempah yang begitu kuat hingga rasa pedas berhasil menggugah selera siapa pun yang menikmatinya.

Tak perlu jauh-jauh ke Sumatera Barat jika ingin mencicipi hidangan rendang dan kawan-kawan yang lezat. Jakarta sendiri terdapat berbagai rumah makan padang dengan rasa nikmat. Merangkum dari berbagai sumber, Jumat (1/4/2022), berikut daftar rumah makan padang enak di Jakarta.

Rumah Makan Padang Enak di Jakarta

1. Sahabat Minang

Rumah makan padang satu ini terletak di gang sempit kawasan Jakarta Pusat. Tapi meski begitu, rasa setiap lauk dengan bumbu medok rumah makan \'Sahabat Minang\' tak bisa diremehkan.

Saking terkenalnya, rumah makan Sahabat Minang pernah dikunjungi oleh foodvlogger ternama, Nex Carlos. Usai mencicipi berbagai lauk seperi rendang dan ayam goreng, Nex mengakui dari mulai bumbu hingga kuah gulainya punya cita rasa yang menggoyang lidah.

2. Pagi Sore

Pagi Sore terkenal dengan rasa rendangnya yang begitu nikmat. Tak tanggung-tanggung, Pagi Sore sampai memberi tagline \'Jagonya Rendang\'.

Rumah makan ini sangat mengedepankan cita rasa asli dari daerah asal rendang. Jadi untuk pecinta rendang, Pagi Sore rasanya bisa menjadi sasaran yang tepat

3. Padang Petir

Rumah makan padang satu ini merupakan milik salah satu youtube hits, Atta Halilintar, Padang Petir menyuguhkna konsep modern yang nyaman disinggahi keluarga.

Tak hanya menjual nama dari Atta Halilintar, sederet menu seperti ayam gulai, rendang, ayam pop, dan lain-lain juga punya rasa yang menggiurkan.

4. Garuda

Cita rasa dari masakan padang di Garuda tak begitu pedas. Tapi tetap tak mengurangi rasa rempah-rempah khas padang.

Rumah makan Padang satu ini punya banyak cabang, salah satunya ada di kawasan Sabang, Jakarta Pusat.

5. Bopet Mini

Mulanya Bopet Mini menghadirkan beragam kuliner khas Padang yang tak begitu berat sepeti misalnya bubum kampiun. Hingga pada 1982, Bopet Mini pun menjual lauk pauk seperti rumah makan Padang lainnya.

6. Marco Padang

Ingin merasakan sensasi menyantap hidangan khas minang versi fancy? Marco Padang Jawabannya. Masakan padang dari Chef Marco Lim ini menghadirkan setiap lauk di atas piring cantik dan ditata rapi.

Salah satu menu yang cukup menarik adalah Rendang Itam Kayu Bakar. Makanan ini dimasak dengan cara tradisional melalui proses selama 8 jam lamanya.

7. Carito Raso

Jika biasanya nasi padang disajikan di atas piring atau sebungkus kertas dan daun pisang, Carito Raso tampil beda. Tumpukan nasi, lauk, serta kuah gulai ditaruh dalam kulit tortilla layaknya burrito.

Dengan begitu, penikmat nasi padang bisa menyantap hidangan tersebut dimanapun karena terbilang praktis.

8. Hidangan Baru

Jika menyambangi rumah makan di kawasan Jalan Gajah Mada ini, jangan lupa untuk mencicipi sensai pedas dari dendeng baladonya. Selain itu, Hidangan Baru juga menjual aneka menu khas Padang seperti gulai urat kikil, gulai kepala kakap, dan masih banyak lagi.

9. Kedai Nasi Pauh Piaman

Kedai Nasi Pauh Piaman punya menu andalan yang siap menggoyang lidah para pengunjung. Menu tersebut adalah gula ikan.

Kabarnya, olahan ikan di Kedai Naasi Pauh Piaman ini dibuat dengan ikan yang didatangkan langsung dari Padang.

10. RM Sepakat

Berdiri sejak 1969, RM Sepakat dimiliki oleh keluarga Minang asli. Mereka masih sangat mempertahankan cita rasa asli dari daerah asal mereka untuk setiap lauk pauk yang dijual.

Adapun RM Sepakat jua menjual hidangan otentik Padang seperti misalnya gulai sandung lamur asam padeh.

11. Sari Bundo

Kabarnya, Sari Bundo kerap menjadi langganan para tokoh publik Indonesia. Sebut saja Bacharuddin Jusuf Habibie yang gemar menikmati ayam goreng di rumah makan padang ini. Tak hanya BJ Habibie, Susilo Bambang Yudhoyono pun pernah merasakan kelezatan menu khas Padang di Sari Bundo.

12. RM Surya

RM Surya di kawasan Bendungan Hilir bukan hanya jadi sasaran penduduk lokal, wisatawan mancanegara pun kerap singgah. Kenikmatan rasa otentik khas Padang membuat RM Surya menjadi \'obat rindu\' para perantau asli Minang.

13. RM Simay

Kelezatan RM Simay memang sudah sangat terkenal. Rimah makan Padang milik HJ Meyyulis ini pernah menjadi juara 1 Festival Masakaan Khas Minang yang diadakan UPTD Anjungan Sumbar TMII.

14. Simpang Raya

Simpang Raya menawarkan beragam meni padang seperti rumah makan Padang pada umumnya. Tapi kamu harus mencicipu nikmatnya ayam panas yang diliputi rempah-rempah cukup kuat.

15. Padang Merdeka

Padang Merdeka menyajikan lauk pauk khas minang yang begitu lengkap. Salah satu yang patut dicoba adalah ayam goreng dengan balutan bumbu khusus sehingga menghadirkan kenikmatan yang tak perlu diragukan.

Topik Menarik