Moge Seharga Rp800 Juta Dipakai Jualan Kopi Keliling Viral, Netizen cuma Bisa Melongo

Moge Seharga Rp800 Juta Dipakai Jualan Kopi Keliling Viral, Netizen cuma Bisa Melongo

Gaya Hidup | purwokerto.inews.id | Rabu, 8 Mei 2024 - 11:50
share

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Motor besar yang viral (moge) diubah menjadi tempat penjualan kopi keliling, juga dikenal sebagai starling.

Hal ini membuat netizen menggelengkan kepala melihat motor tersebut, yang merupakan kendaraan favorit para sultan BMW GS dengan kapasitas mesin 1.200 cc.

Peristiwa ini menarik perhatian warganet setelah diunggah oleh akun Instagram @lowslowmotif. Terlihat pemilik moge sedang melayani pelanggan perempuan yang memesan kopi.

"Apa arti sederhana ????. Apapun pekerjaannya, disyukuri. Kecsimpelan adalah keindahan," tulis akun tersebut.

Tidak jelas apakah motor tersebut merupakan BMW GS standar atau model terbaru BMW GS tipe R. Untuk model terbaru, BMW Motorrad meningkatkan kapasitas mesin BMW R 1250 GS dari 1.170 cc menjadi 1.254 cc.

Hal ini dilakukan dengan meningkatkan diameter x langkah piston menjadi 102,5 mm x 76 mm (dari 101 mm x 73 mm pada 1200 GS). Tenaga puncak yang dihasilkan mencapai 136 hp pada 7.700 rpm dengan torsi maksimal 143 Nm pada 6.250 rpm. Berapa harganya? Motor ini dijual sekitar Rp800 jutaan.

Postingan tersebut spontan memancing berbagai komentar dari netizen. Rata-rata dari mereka meresponsnya dengan candaan terhadap pemilik motor tersebut.

"Semoga hanya untuk konten," kata @vctor***.

"Merasa kasihan, tapi lebih kasihan saya," ujar @follow***.

"Bisnis sudah berjalan otomatis di rumah, sementara pekerjaannya minum kopi, lebih baik cari tambahan di luar," kata @si_tara***.

"Sangat sederhana, rela menjual kopi dengan motor untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari ????," ujar @adi***.

"Hasil penjualan kopi apakah cukup untuk membeli bensin juga? ????," kata @Rian***.

"Kisah inspiratif ????," ujar @fchmi***.

'Positif aja.., mungkin bpknya butuh tambahan pemasukan untuk beli moge lainya.., semangat pak.. insyaallah berkah...amin..," kata @garasi***.

Topik Menarik