Spesifikasi Wuling Bingo, Mobil Listrik Mungil yang Bakal Masuk Indonesia

Spesifikasi Wuling Bingo, Mobil Listrik Mungil yang Bakal Masuk Indonesia

Populer | IDX Channel | Minggu, 12 November 2023 - 14:46
share

IDXChannel Wuling Motor akan meluncurkan mobil listrik terbaru mereka di Indonesia, dalam waktu dekat. Diyakini itu adalah Wuling Bingo yang sudah lebih dulu meluncur di negara asalnya, China.

Wuling Bingo ramai diperbincangkan setelah muncul kode E260 pada laman Nilai Jual Kendaraan Bermotor yang dikelola Samsat Jakarta. Kode itu diduga kuat Wuling Bingo yang akan menjadi mobil baru produsen asal China itu di Indonesia.

Mobil listrik Wuling Bingo memiliki desain yang sangat menarik, dan mendapat antusias tinggi di China sejak diluncurkan pada Maret 2023. Hal itu dibuktikan dengan angka penjualan lebih dari 150 ribu unit dalam delapan bulan.

Dilansir dari laman carnewschina, Minggu (12/11/2023), Wuling Bingo Bingo merupakan mobil jenis hatchback yang sepenuhnya menggunakan listrik berbasis baterai berpenggerak roda belakang. Berbeda dengan Air ev, mobil ini memiliki desain yang lebih modern.

Di China, dimensi Wuling Bingo memiliki ukutan panjang 3.950 mm, lebar 1.708 mm, dan tinggi 1.580 mm. Sementara jarak sumbu roda berukuran 2.560 mm dan berat secara keseluruhan 1.460 kilogram.

Mobil ini memiliki lima pintu, termasuk pintu bagasi, dan memiliki empat kursi yang dapat menampung dua orang dewasan serta tiga anak-anak. Ini merupakan kendaraan kompak full-electric terbesar Wuling sejauh ini.

Desain interiornya mengusung gaya klasik dengan jok kulit bergaya retro, setir palang dua yang agak besar, dan layar one-piece yang agak melengkung untuk panel instrumen dan pusat hiburan.

Wuling Bingo ditawarkan dengan dua varian, pertama motor listrik tunggal berpenggerak roda belakang yang dapat menyemburkan tenaga 41 hp dan torsi puncak 110 Nm yang dapat mencapai kecepatan tertinggi 100 km/jam.

Dilengkapi dengan baterai lithium iron phosphate 17,3 kWh yang dapat menempuh jarak 170 km dalam satu kali pengisian daya. Untuk varian ini dibanderol 70 ribu yuan atau setara Rp156,3 juta.

Varian motor listrik tunggal berpenggerak roda belakang dengan tenaga 68 hp dan torsi puncak 150 Nm yang dapat melaju hingga 100 km/jam. Dilengkapi baterai lithuim iron phosphate 31,9 kWh yang dapat menempuh jarak 312 km dibanderol 100 ribu yuan atau setara Rp223,1 juta.

Sayangnya, Wuling Bingo baru dijual di negara asalnya, China dan belum akan diekspor ke belahan dunia mana pun.

(YNA)