Aksi Heroik Penyelamatan Bus Alami Rem Blong di Sitinjau Lauik, Netizen: The Real Pahlawan

Aksi Heroik Penyelamatan Bus Alami Rem Blong di Sitinjau Lauik, Netizen: The Real Pahlawan

Populer | BuddyKu | Kamis, 4 Mei 2023 - 13:09
share

JAKARTA, iNews.id Beredar di media sosial video memperlihatkan aksi heroik seorang pemuda menghentikan laju bus yang mengalami rem blong di jalur Sitinjau Lauik, Sumatera Barat. Bus tersebut milik Perusahaan Otobus (PO) ANS.

Video tersebut diunggah oleh beberapa akun media sosial dan banyak yang memuji atas aksi nekat anggota relawan Pos Kamling Jalan Raya (PKJR) tersebut. Seperti diketahui, tanjakan legendaris Sitinjau Lauik dikenal sebagai trek yang menantang dan kerap terjadi kecelakaan di jalur tersebut.

Pada potongan video tersebut terlihat pergerakan bus yang melambat dan sang sopir sedang berusaha memperlambat laju bus dengan cara menurunkan gigi. Kemudian anggota relawan PKJR bergerak cepat dengan berlari membawa balok untuk mengganjal roda belakang bus sebelah kanan. Bus pun akhirnya berhasil berhenti.

Akibat kejadian tersebut, laju kendaraan di jalur tersebut sempat terhambat dan tak lama berjalan normal kembali.

Aksi heroik pria tersebut banyak dipuji oleh warganet. Seperti pada unggahan Tiktok @trucksumbar32, beberapa netizen memberikan pujiannya.

width=560

pekerjaan jika dilihat sepele tapi bisa menyelamatkan banyak orang, tulis akun @nadeo.

Sehat selalu, dimurahkan rizkinya orang baik, tulis @silviajja.

The real pahlawan, Thankyou yang gini wajib diviralin, tulis @dwimaharani.

Pengusaha terkenal Henry Kurnia Adhi atau lebih dikenal dengan nama Jhonlbf pun memberikan apresiasi kepada pemuda yang diketahui memiliki akun Instagram @jyaptra17.

Dengan inisiatifnya, beliau menyelamatkan banyak penumpang bus dari kecelakaan, tulis @jhonlbf.