Kebutuhan Porsi Air Sesuai Berat Badan

Kebutuhan Porsi Air Sesuai Berat Badan

Populer | yesdok.com | Minggu, 9 Agustus 2020 - 08:10
share

Memenuhi kebutuhan cairan tubuh setiap hari sangatlah penting. Pasalnya, kekurangan cairan bisa menyebabkan gangguan kesehatan. Seperti dehidrasi, sakit kepala hingga sulit berkonsentrasi. Selain itu, kekurangan cairan tubuh yang berkepanjangan dapat menimbulkan masalah kesehatan yang lebih serius lagi.

Setiap orang normalnya harus memenuhi kebutuhan air minum minimal 2,5 liter per harinya. Namun, sebenarnya kebutuhan air minum tiap orang itu berbeda. Bahkan porsi air akan berbeda sesuai dengan berat badan. Berikut porsi kebutuhan air minum sesuai dengan berat badan:

Sedangkan bagi ibu hamil dan menyusui pun hitungan kebutuhan airnya berbeda. Bagi ibu hamil kebutuha porsi air ditambahkan 300 ml per hari dari porsi normal. Sementara, baginibu menyusui ditambahkan sekitar 600-700 ml per hari.

Porsi minum tersebut pun tergantung oleh aktivitas fisik yang dilakukan. Jika Anda rutin berolahraga maka tubuh Anda akan lebih banyak kehilangan cairan melalui keluarnya keringat. Selain dari air minum, kebutuhan cairan tubuh juga bisa Anda penuhi dengan mengonsumsi makanan yang mengandung air. Karena sekitar 20-25 persen asupan air berasal dari makanan yang Anda makan misalnya buah-buahan, sayur dan makanan berkuah.

(Foto: women\'s health)