Viral, TKW Hong Kong Ditawari Majikan Bikin Usaha Kafe dan Studio Musik di Bali

Viral, TKW Hong Kong Ditawari Majikan Bikin Usaha Kafe dan Studio Musik di Bali

Populer | celebrities.id | Senin, 4 April 2022 - 17:53
share

JAKARTA, celebrities.id - Warganet dihebohkan dengan kemunculan Mboke Memey yang berprofesi tenaga kerja wanita (TKW) membawa cerita mengejutkan. Hal itu karena, Mboke Memey mendapatkan tawaran dari majikan untuk membuat usaha kafe dan studio musik di Bali.

Cerita itu diawali dengan majikan Mboke Memey yang ulang tahun. Modal usaha itu disinggung oleh majikan untuk Mboke Memey di Bali memiliki bisnis sendiri tanpa harus kembali ke Hong Kong menjadi TKW lagi.

"Waktu majikanku ulang tahun itu, kenapa mereka bilang mau bikin usaha di Bali. Modalin Mboke bikin usaha di Bali. Bikin kafe sama studio musik," kata Mboke Memey, mengutip dari Youtube Channel Mboke Memey, Senin (4/4/2022).

"Jadi majikanku itu luar biasanya dia selalu mikirkan aku kalau misalnya aku sudah enggak kerja di Hong Kong lagi," katanya.

Demi kebaikan Mboke Memey, tujuan modal usaha itu karena sang majikan memikirkan nasib asisten rumah tangganya kelak. Kemurahan hati majikan Hong Kong nya Mboke Memey itu juga selayaknya keluarga, terbukti dari mengajak berbincang dan bernegosiasi.

"Mereka tuh inginnya aku tuh punya usaha gitu di Indonesia ya. Dan yang pastinya mereka juga selalu mikirkan nasibku," ujar Mboke Memey.

"Maksudnya enggak mau aku susah nanti di Indonesia, nanti balik lagi ke Hong Kong," ucap ucapan pemilik video sambil memotong jamur.

Lebih lanjut, Mboke Memey juga mengungkap bahwa tawaran modal usaha itu sudah diajukan oleh majikan sejak lama. Namun, Mboke Memey tidak ingin mengambil risiko buka bisnis dan hanya akan menikmati waktunya di Indonesia bersama keluarga.

"Nah tawaran itu sebetulnya sudah dari bertahun-tahun yang lalu. Dan aku selalu bilang, aku nya yang selalu enggak mau," uujar Mboke Memey.

"Karena kalau aku sudah pulang ke Indonesia ya inginnya kumpul sama keluarga. Menikmati kebersamaan lah, cuma ya aku pikirkan lagi ya kalau sudah pulang," katanya.

Kendati demikian, sang majikan tidak henti menyuguhkan tawaran modal usaha di Bali. Hingga menyerukan agak Mboke Memey mau untuk mengecek lokasi di Bali dan melakoni bisnis kafe serta studio musik tersebut.

"Itu sudah selalu bilang ya, aku suruh cek lokasi di Bali. Ya pokoknya mereka itu planning banget untuk bagaimana aku ke depannya," tutur Mboke Memey.