Jadwal Siaran Langsung Timnas Futsal Indonesia vs Irak, Laga Penentuan Grup A Piala Asia Futsal 2026
JAKARTA, iNews.id – Jadwal siaran langsung Timnas Futsal Indonesia vs Irak pada laga terakhir Grup A Piala Asia Futsal 2026 pantang terlewatkan. Ini merupakan
duel penentuan posisi juara grup.
Laga ini memiliki arti penting bagi kedua tim. Indonesia dan Irak sama-sama mengoleksi enam poin sehingga hasil pertandingan akan menentukan siapa yang finis sebagai juara grup dan runner up.
Timnas Futsal Indonesia datang ke pertandingan ini dengan kepercayaan diri tinggi. Skuad Garuda memastikan tiket ke fase gugur usai meraih kemenangan 5-3 atas Kirgistan pada laga kedua Grup A.
Kemenangan tersebut membawa Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup A. Irak berada tepat di bawah Indonesia dengan perolehan poin yang sama.
Sebagai tuan rumah, Indonesia berpeluang besar mengamankan posisi teratas grup. Dukungan penuh publik Indonesia Arena menjadi modal penting pada laga penentuan ini.
Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026 diisi oleh empat tim, yakni Indonesia, Irak, Kirgistan, dan Republik Korea. Seluruh pertandingan Grup A digelar di Indonesia Arena, Jakarta.
Jadwal Siaran dan Akses Penonton
MNCTV menyiarkan langsung pertandingan Timnas Futsal Indonesia vs Irak. Penonton dapat menyaksikan laga ini secara gratis melalui siaran free to air MNCTV.
Selain MNCTV, pertandingan Piala Asia Futsal 2026 juga tersedia di Sportstars dan Soccer Channel. Opsi streaming dapat diakses melalui platform RCTI+ dan Vision+.
Panitia telah membuka penjualan tiket resmi seluruh pertandingan sejak 12 Januari 2026. Tiket dapat dibeli secara daring melalui situs the-afc.com dan afcfutsal2026.com.
MNCTV mengajak pemirsa mengikuti perjuangan Timnas Futsal Indonesia sepanjang turnamen. Demi kualitas tayangan optimal di Channel 29, pemirsa disarankan melakukan pemindaian ulang perangkat televisi.
Pengguna set top box dapat mengaktifkan menu LCN lalu melakukan pemindaian ulang. Sementara pengguna TV digital dapat memilih pemindaian otomatis. Jika masih menemui kendala, pemirsa dapat mengakses tautan bantuan di akun media sosial resmi MNCTV.
Kisah Anak Sulung Hendra Setiawan yang Jadi Juara Dunia hingga Nikahi Pebulu Tangkis asal China
Laga Indonesia vs Irak diprediksi berjalan ketat. Hasil pertandingan ini akan menentukan jalur Timnas Futsal Indonesia di babak perempat final AFC Futsal Asian Cup 2026.
Jadwal Siaran Langsung Timnas Futsal Indonesia vs Irak
Pertandingan: Indonesia vs Irak
Hari dan Tanggal: Sabtu (31/1/2026)
Waktu: 19.00 WIB
Venue: Indonesia Arena
Disiarkan di: MNCTV









