Link Live Streaming Piala AFF U-16 2022: Timnas Indonesia U-16 vs Singapura, Laga Wajib Menang!

Link Live Streaming Piala AFF U-16 2022: Timnas Indonesia U-16 vs Singapura, Laga Wajib Menang!

Olahraga | BuddyKu | Rabu, 3 Agustus 2022 - 06:36
share

LINK live streaming Piala AFF U-16 2022 yang mempertemukan Timnas Indonesia U-16 vs Timnas Singapura U-16 bisa didapatkan dalam artikel ini. Laga Timnas Indonesia U-16 vs Singapura dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Rabu, (3/8/2022) pukul 20.00 WIB.

Timnas Indonesia U-16 membawa misi wajib menang. Sebab, untuk lolos otomatis ke semifinal Piala AFF U-16 2022, Timnas Indonesia U-16 wajib finis sebagai juara grup.

Timnas Indonesia U-16

Sekadar diketahui, hanya juara grup yang lolos otomatis ke semifinal Piala AFF U-16 2022 . Karena itu, satu-satunya jalan finis sebagai juara grup adalah menyapu tiga laga di fase grup, yakni menumbangkan Singapura dan Vietnam di laga pamungkas fase grup pada Sabtu, 6 Agustus 2022.

Demi meraup hasil positif, pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, sudah menyiapkan strategi. Ia meminta seluruh pemain Timnas Indonesia U-16 mewaspadai pemain-pemain Singapura.

Kami juga akan mengantisipasi salah satu pemain mereka, striker nomor 9 (Muhammad Qaisy Bin Noranzor). Juga serangan balik lawan yang bisa saja membahayakan, jadi latihan memaksimalkan peluang, saya katakan ke pemain, tak peduli siapa yang mencetak gol, yang penting kita menang, kata Bima Sakti mengutip dari laman resmi PSSI, Rabu (3/8/2022).

Bima Sakti juga paham jadwal padat yang ada di Piala AFF U-16 2022. Terlebih di laga pamungkas fase grup pada Sabtu, 6 Agustus 2022, Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi Vietnam.

Laga kontra Vietnam bisa dibilang sangat menentukan. Sebab, hanya juara grup yang lolos otomatis ke semifinal Piala AFF U-16 2022 . Karena itu, Bima Sakti mengindikasikan akan melakukan rotasi pemain di laga melawan Singapura.

Timnas Indonesia U-16

Karena kami juga akan mempersiapkan tim di laga berikutnya melawan Vietnam. Tapi yang terpenting kita fokus dahulu di laga kedua nanti. Saya katakan ke pemain, kita harus bisa memaksimalkan semua pertandingan yang kami jalani dengan menghadirkan kemenangan, tegas Bima Sakti.

Harapannya Timnas Indonesia U-16 terus melanjutkan hasil positif di Piala AFF U-16 2022. Hasil di matchday pertama yang menang 2-0 atas Filipina, dapat dijadikan modal untuk meraup hasil memukau di laga-laga ke depan.

Berikut link live streaming Timnas Indonesia U-16 vs Timnas Singapura U-16 di Piala AFF U-16 202:

https://www.vidio.com/live/9358-aff-u-16-championship

Topik Menarik