7 Kapten ini Siap Pamer Bankai Baru di Bleach: TYBW, Rukia Terlalu OP!
Anime Bleach akan segera kembali ke layar kaca penggemarnya di tahun 2022 ini. Bertajuk Thousand-Year Blood War , perang besar yang berperan sebagai penutup akan segera dimulai.
Untuk melawan kelompok Quincy bernama Sternritter, beberapa Kapten Gotei 13 yang belum pernah menunjukkan Bankai mereka, akan memamerkannya di anime Bleach mendatang. Bukan hanya Bankai milik Kapten terkini saja, melainkan juga milik soul reaper yang nantinya akan menjadi Kapten.
Tanpa berlama lagi, ini dia beberapa Bankai Kapten Gotei 13 yang nantinya akan ditunjukkan pada anime Bleach mendatang!
Kinshara Butodan (Rojuro Otoribashi)

Akrab dipanggil Rose, dirinya telah kembali menjabat Kapten divisi 3 setelah perang melawan Aizen. Ketika dirinya mengalami Hollowfication dan berhasil menguasainya, Rose jadi jarang menggunakan Bankai -nya, karena sudah kuat. Namun, itu semua berubah ketika ia harus berhadapan dengan para Sternritter.
Rose akhirnya mengungkapkan Bankai miliknya yang bernama Kinshara Butodan. Sesuai namanya, itu akan membuat Rose seperti konduktor supernatural . Dua tangan emas memegang tongkat akan muncul dari tubuh Rose, dan itu diikuti dengan munculnya semacam boneka penari bermuka kelopak bunga runcing yang akan mengikuti seluruh perintah Rose.
Hakka no Togame (Rukia Kuchiki)

Calon Kapten Gotei 13 ini telah berhasil mengembangkan Bankai -nya. Uniknya, nama Bankai -nya itu berbeda jauh dari nama awalnya Sode no Shirayuki. Bernama Hakka no Togame, kekuatannya masih mengandalkan unsur es, dan itu akan mengubah wujud Rukia dari ujung kepala hingga kaki.
Itu mengubah temperatur di area sekitarnya mencapai absolute zero . Setiap area yang terselimuti oleh kabut yang dikeluarkannya akan beku seketika. Apa pun yang menjadi beku karenanya kemudian hancur lebur begitu saja.
Menyeramkannya, hawa dingin yang dikeluarkan Bankai ini, juga akan mempengaruhi tubuh penggunanya. Itu membuat siapapun yang menyentuhnya menjadi beku karena tubuhnya yang dingin. Ketika pertama kali digunakan, Rukia sendiri belum sepenuhnya menguasai Hakka no Togame.
Kannonbiraki Benihime Aratame (Kisuke Urahara)

Mantan Kapten divisi 12, Kisuke Urahara, juga merupakan salah satu soul reaper terakhir yang baru akan menunjukkan Bankai -nya. Para penggemar berspekulasi banyak ketika ini belum diungkapkan. Apalagi dengan kepopuleran Urahara yang begitu tinggi. Adapun Bankai Urahara bernama Kannonbiraki Benihime Aratame.
Ia terpaksa menggunakannya ketika berhadapan dengan Askin Nakk Le Vaar, Quincy penyandang Schrift D yang mematikan. Bankai ini hadir dan memunculkan wujud seorang wanita dan itu dapat sesuka hati merekonstruksi apapun yang disentuhnya. Ya, ini adalah Bankai yang sangat kuat.
Minazuki (Unohana Retsu)

Unohana Retsu yang diperkenalkan sejak awal serinya, hanyalah sebuah kebohongan belaka. Seperti Eiichiro Oda yang mengelabui kita dengan buah Gomu Gomu , Tite Kubo mengelabui kita dengan identitas asli Unohana. Para penggemar animenya mungkin hanya mengenal Unohana sebagai Kapten divisi 4 yang memiliki kekuatan healing .
Ia ditemani oleh Zanpakuto -nya yang dapat berubah menjadi ikan pari terbang raksasa. Namun, di balik wajahnya yang kalem itu, tersembunyi kepribadian menyeramkan yang bahkan membuat Zaraki Kenpachi merinding. Ternyata, Unohana adalah penyandang nama Kenpachi orisinal.
Sebagai Kenpachi pertama, ia akan diminta untuk melatih Zaraki yang masih belum memahami potensial penuhnya. Unohana memaksa Zaraki untuk bertarung dengan serius dengan cara menggunakan Bankai -nya, Minazuki. Ketika itu dilepaskan, Zanpakuto Unohana mulai melepaskan cairan dengan tingkat keasaman tinggi.
Bankai ini membuat Zaraki yang bertubuh kuat, sekarat dengan cepat dan itu terjadi secara berulang kali, hingga akhirnya Zaraki mempelajari nama Zanpakuto-nya.
Tidak Bernama (Zaraki Kenpachi)

Maybank Cycling Series Il Festino 2025 Pecahkan Rekor! 750 Pesepeda dari 5 Negara Serbu Yogyakarta
Ya, Zaraki akan mengungkapkan Bankai -nya di arc Thousand-Year Blood War . Tentunya, ia perlu menemukan nama Zanpakuto dan bentuk Shikai -nya terlebih dahulu. Bernama Nozarashi, Zanpakuto miliknya berbentuk golok raksasa yang dapat membelah apapun.
Seperti yang sudah disebutkan pada poin sebelumnya, Zaraki berhasil mengenal Zanpakuto-nya di tengah pertarungannya melawan Unohana sang Kenpachi pertama. Kemudian, pada pertarungan yang sengit melawan Sternritter, Zaraki membangkitkan Bankai -nya juga. Ini membuat orang bertanya-tanya apabila dirinya seorang prodigy yang lebih jago daripada Byakuya.
Serialnya tidak memberitahu nama Bankai Zaraki hingga akhir dan Zaraki pun tidak bisa mengucapkannya. Hal ini berhubung dirinya memasuki mode Berserk , di mana warna kulitnya berubah menjadi merah dan ia kehilangan kepribadiannya.
Katen Kyokotsu: Karamatsu Shinjuu ( Shunsui Kyoraku)

Kapten Gotei 13 yang terkenal santai ini memiliki Zanpakuto dengan kepribadian yang berbanding terbalik dengannya. Dalam mode Shikai -nya, Katen Kyokotsu akan berubah menjadi 2 pedang raksasa kembar dengan kemampuan unik yang dapat mengubah permainan anak-anak menjadi kenyataan.
Namun, dalam bentuk Bankai -nya, Katen Kyokotsu: Karamatsu Shinjuu, itu mengeluarkan aura besar di sekitar Shunsui dan itu akan mengubah persepsi lawannya terhadap lingkungan sekitarnya. Mereka akan merasa bahwa dunianya menjadi gelap dan suram. Alhasil, mereka menjadi putus asa karenanya.
Selain itu, lawan yang terjebak di dalam Karamatsu Shinjuu juga harus mengikuti peraturan yang dibuat Shunsui, seperti: kedua pihak akan terluka setiap melukai lawannya, luka baru akan muncul berupa bintik-bintik hitam yang akan membuatnya pendarahan, dan beberapa peraturan absurd lainnya.
Zanka no Tachi (Genryusai Shigekuni Yamamoto)

Kapten Yamamoto, si kakek OP yang tidak sempat melepas Bankai -nya ketika melawan Aizen, akan menunjukkannya di anime Bleach mendatang. Bankai Genryusai bernama Zanka no Tachi. Itu akan mengubah bentuk katana -nya menjadi pedang kuno dan usang, yang hangus parah terbakar api.
Ketika diaktifkan, api yang dihasilkan oleh Ryujin Jakka ( Zanpakuto -nya) diserap seluruhnya ke dalam bilahnya. Zanka no Tachi melambangkan kekuatan penuh Yamamoto dan itu dapat membumi hanguskan segala yang dihadapannya. Tak ada air atau es yang bisa selamat ketika Bankai ini aktif. Semuanya akan lenyap seketika.
Genryusai sendiri tidak pernah menggunakannya karena Bankai-nya tidak memandang bulu dan bisa membakar sebuah kota dengan mudah. Temperatur yang dihasilkannya bisa sepanas suhu Matahari.
***
Itu dia seluruh Bankai dari para Kapten Gotei 13 yang akan diungkapkan dalam Bleach: Thousand-Year Blood War mendatang. Perlu dicatat bahwa hingga akhir kisah kanonnya, masih ada lagi Kapten yang belum sempat menunjukkan Bankai -nya. Tentu saja hal ini membuat penggemar merengek keras.
Namun, Tite Kubo mendengarkan kamu semua dan mendesainnya secara khusus untuk kemudian disisipkan dalam beberapa novel Bleach yang sangat menarik. Untuk kamu yang penasaran dengan penampilan Bankai para Kapten ini, bisa menemukannya dalam game Bleach: Brave Souls yang belum lama ini tersedia di PS4.
Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.
Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah!
Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @upstationmedia
Instagram: @upstation.media
Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community










