Rekapitulasi Liga Spanyol: Tim-tim yang Lolos ke Liga Champions, Liga Europa, dan Liga Konferensi Eropa

Rekapitulasi Liga Spanyol: Tim-tim yang Lolos ke Liga Champions, Liga Europa, dan Liga Konferensi Eropa

Olahraga | skor.id | Senin, 23 Mei 2022 - 08:34
share

SKOR.id - Liga Spanyol 2021-2022 resmi berakhir pada Minggu (22/5/2022) atau Senin dini hari WIB.

Ada tujuh tim yang berhasil lolos ke tiga kompetisi Eropa musim depan: Liga Champions, Liga Europa, dan Liga Konferensi Eropa.

Jatah empat tiket Liga Champions sudah dibungkus Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid, dan Sevilla sebelum partai pamungkas liga.

Real Madrid menjadi juara LaLiga, diikuti Barcelona sebagai runner up,lalu Atletico Madrid dan Sevilla di posisi ketiga dan keempat.

Sementara tim peringkat kelima dan keenam yang ditempati Real Betis dan Real Sociedad berhak main diLiga Europa.

Villarreal harus berjuang hingga pekan terakhir LaLiga untuk bisa kembali tampil di Eropa dengan mengakhiri musim di posisi ketujuh.

Pasukan Unai Emery secara mengejutkan berhasil menekuk Barcelona di Camp Nou, stadion yang sebelumnnya gagal mereka taklukan dalam 10 kunjungan terakhir.

Dengan kemenangan atas Barca, Villarrealmengalahkan AthleticBilbao yang ditekuk Sevilla di Andalusia.

Sementara untuk zona degradasi, Granada menyusul Levante dan Deportivo Alaves ke Segunda B, setelah bermain imbang lawan Espanyol.

Dalam perebutan gelar individu, Karim Benzema meraih gelar top skorer dengan koleksi 27 golnya.

Ousmane Dembele yang mengumpulkan 13 assist tampilsebagaipemain dengan assist terbanyak.

Bounou dari Sevilla mengalahkan Thibaut Courtois untuk memenangkan trofi Zamora, penghargaan untuk penjaga gawang terbaik.

RekapitulasiLiga Spanyol2021-2022

Juara : Real Madrid

4 Tiket Liga Champions 2022-2023 : Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid dan Sevilla

2TiketLiga Europa : Rea Betis dan Real Sociedad

1 Tiket Liga Konferensi Eropa : Villarreal

3 Tim terdegradasi : Granada, Levante, dan Deportivo Alaves

Top Skor : Karim Benzema (27 gol)

Top Assist : Ousmane Dembele (13 assist)

Trofi Zamora : Yassin Bouno (0,77 koefisien kebobolan)

Barcelona Ingin Tukar Top Skorer Klub dengan Robert Lewandowski

&
Topik Menarik