Pastikan Raih Medali Perak di SEA Games 2021, Timnas Futsal Indonesia Torehkan Prestasi Membanggakan

Pastikan Raih Medali Perak di SEA Games 2021, Timnas Futsal Indonesia Torehkan Prestasi Membanggakan

Olahraga | okezone | Kamis, 19 Mei 2022 - 09:28
share

PASTIKAN raih medali perak di SEA Games 2021, Timnas Futsal Indonesia torehkan prestasi tertinggi. Ya, Timnas Futsal Indonesia belum lama ini secara resmi meraih medali perak di cabang olahraga (cabor) SEA Games 2021.

Hal tersebut dipastikan merujuk hasil laga Timnas Futsal Vietnam vs Timnas Futsal Myanmar. Di mana tuan rumah Vietnam berhasil melumat habis Myanmar empat gol tanpa balas pada laga yang berlangsung Rabu, 18 Mei 2022.

Timnas Futsal Indonesia

Sementara, Timnas Futsal Indonesia harus puas berbagi angka dengan Timnas Futsal Thailand 1-1, di hari yang sama. Sempat tertinggal oleh Apiwat, Ardiansyah Runtuboy dengan cepat membalas ketertinggalan Timnas Futsal Indonesia dan mengubah skor jadi 1-1 hingga laga usai.

Hasil tersebut membawa Timnas Futsal Indonesia kini berada di urutan puncak klasemen dengan raihan delapan poin dari empat laga. Hanya saja, posisi Timnas Futsal Indonesia dipastikan akan tergeser, tergantung pertandingan Vitenam vs Thailand.

Pasalnya, Vietnam dan Thailand, yang berada di posisi kedua dan ketiga masih saling bertemu di pertandingan terakhir yang berlangsung pada Jumat, 20 Mei 2022. Sekalipun harus lengeser dari puncak klasemen, Timnas Futsal Indonesia sudah dipastikan finis ke posisi kedua.

Sebab, Timnas Futsal Indonesia lebih unggul ketimbang Vietnam maupun Thailand. Di luar semua skema itu meraih medali perak merupakan prestasi luar biasa dari Timnas Futsal Indonesia di ajang SEA Games.

Topik Menarik