Timnas Malaysia Kesulitan Cari Pelatih Lokal yang Sepadan dengan Tan Cheng Hoe

Timnas Malaysia Kesulitan Cari Pelatih Lokal yang Sepadan dengan Tan Cheng Hoe

Olahraga | skor.id | Rabu, 12 Januari 2022 - 20:30
share

SKOR.id Minimnya stok pelatih lokal yang berkualitas bakal menjadi kendala tersendiri bagi Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) untuk mencari pengganti Tan Cheng Hoe sebagai nakhoda baru timnas Malaysia.

Kini, salah satu langkah yang bisa ditempuh FAM untuk mencari pelatih yang tepat bagi timnas Malaysia ialah menunjuk juru taktik asing.

Hal itu pula yang menjadi salah satu saran Direktur Teknik (Dirtek) FAM yang baru saja ditunjuk, Scott ODonell.

Sulitnya mencari pelatih lokal yang berkualitas juga dikeluhkan oleh mantan Dirtek FAM, Peter de Roo, saat dimintai komentar soal bursa calon pelatih skuad Harimau Malaya.

Peter de Roo mengakui, posisi pelatih kepala timnas Malaysia seharusnya diisi oleh juru taktik lokal. Namun, hal itu sulit diwujudkan dalam waktu dekat.

Sebab, saat ini tak ada nama pelatih lokal yang kualitasnya di atas, atau setidaknya menyamai, Tan Cheng Hoe yang baru saja mengundurkan diri.

Saya lebih senang pelatih barunya adalah orang lokal, tetapi saya sudah lama di Malaysia dan sejauh ini Tan Cheng Hoe adalah pelatih lokal terbaik, kata Peter de Roo, dikutip dari Berita Harian.

De Roo mengatakan, saat ini timnas Malaysia membutuhkan pelatih berkualitas yang mampu membawa skuad Harimau Malaya menapaki level yang lebih tinggi.

Apabila mempertimbangkan sederet nama pelatih lokal yang ada, de Roo mengakui bahwa tak ada satu pun yang mampu menandingi kualitas Tan Cheng Hoe.

Sebab, menurut de Roo, Tan Cheng Hoe merupakan pelatih lokal terbaik yang ada di dunia kulit bundar Negeri Jiran untuk saat ini.

Anda baru saja kehilangan pelatih lokal terbaik. Jadi, beri tahu saya pelatih lokal mana yang lebih baik dari Cheng Hoe? katanya.

Oleh karnea itu, mantan pelatih dan Direktur Teknik SC Cambuur itu merasa bahwa timnas Malaysia lebih baik mencari pelatih asing berkualitas mengingat situasinya yang kian mendesak.

Seperti yang saya katakan, saya ingin mencari pelatih lokal (untuk menjadi juru taktik timnas Malaysia), ujar lelaki berkebangsaan Belanda tersebut.

Namun, untuk saat ini saya tidak berpikir bahwa ada orang yang berada di level yang dibutuhkan untuk membawa timnas ke level yang lebih tinggi, ia melanjutkan.

Eks Pelatih Timnas Thailand Ramaikan Bursa Calon Pelatih Timnas Malaysia

Mantan Pelatih PSM Makassar Jadi Kandidat Pelatih Baru Timnas Malaysia

&
Topik Menarik