Atlet SOIna NTB Raih Medali di Kejuaraan Virtual

Atlet SOIna NTB Raih Medali di Kejuaraan Virtual

Olahraga | lombokpost | Jum'at, 7 Januari 2022 - 13:30
share

MATARAM -Sejumlah atlet bertalenta khusus asal NTB berhasil meraih medali dalam Kompetisi Virtual Olahraga dan Seni SOIna 2021. Medali diserahkan Ketua Pengda SOIna (Spesial Olympics Indonesia) NTB Andy Hadianto didampingi Staf Ahli Gubernur Lalu Wirajaya Kusuma, dan Kepala Dinsos NTB Akhsanuk Khalik, kemarin (6/1). Kami sangat bangga dengan prestasi yang sudah diraih perwakilan NTB ini, kata Andy.

Andy juga mengapresiasi kerja keras dari pelatih dan pendamping atlet. Meeka telah bekerja keras membina atlet dengan talenta khusus ini. Memang butuh kerja keras dan semangat tinggi. Ini sangat luar biasa karena atlet kita bisa berprestasi di tingkat nasional, ujarnya.

Prestasi ini bisa jadi motivasi menatap PeSOnas yang akan diselenggarakan Juli mendatang di Semarang. Atlet bertalenta khusus yang sudah meraih prestasi bisa mempertahankan dan meningkatkan prestasinya. Tidak hanya sampai tingkat nasional. Kami juga berharap mereka bisa lolos dan mewakili Indonesia di tingkat internasional pada 2023 mendatang, harapnya.

Tercatat ada sepuluh atlet bertalenta khusus yang mendapat prestasi dalam Kejuaraan Virtual Olahraga dan Seni Budaya ke-2, 2021. Yakni Siti Sabrina Aisyah yang meraih juara pertama Divisi 4 lompat jauh tanpa awalan. Heru Indrawan meraih juara kedua Divisi 1 lempar bola. Hisyam Nafis Nurchman dan Nurul Rizki meraih juara Tiga Divisi 2 bocce. Najwa Isya Rhodia meraih juara tiga Divisi lempar bola.

Kemudian Hary Prayatna Setiawan meraih juara tiga Divisi 2 lompat jauh tanpa awalan. M Imam Khatomi meraih juara tiga Divisi 4 tenis meja. Satria Yuga Saputra meraih juara tiga Divisi 3 bulutangkis. Yusrina Hidayati meraih empat Divisi 3 bulutangkis. Dari kategori seni budaya, I Gusti Agung Chandra Dewi meraih juara pertama menggambar. Serta Nurul Rizki Rafi Juliansyah, dan Pujiani mendapatkan partisipasi.

Staf Ahli Gubernur Bidang Sosial dan Kemasyarakatan Lalu Wirajaya Kusuma mengatakan raihan prestasi yang didapat atlet bertalenta khusus ini membuktikan jika mereka tidak kalah dengan anak normal. Momen ini menjadi pemacu semangat untuk pembinaan anak-anak kita. Agar bisa meraih prestasi di tingkat nasional maupun internasional, katanya.

Wirajaya mengajak seluruh pihak turut membantu melakukan yang terbaik bagi atlet-atlet berkebutuhan khusus yang tergabung di SOIna NTB. (puj/r8)

Topik Menarik