Direktur Teknik Excelsior Rotterdam Bicara Pemain Timnas Indonesia Miliano Jonathans: Ia Sesuai Gaya Permainan Kami!

Direktur Teknik Excelsior Rotterdam Bicara Pemain Timnas Indonesia Miliano Jonathans: Ia Sesuai Gaya Permainan Kami!

Terkini | okezone | Minggu, 18 Januari 2026 - 00:05
share

DIREKTUR Teknik Excelsior Rotterdam, Niels van Duinen, semringah pemain Timnas Indonesia Miliano Jonathans gabung ke klubnya. Van Duinen menilai, Miliano Jonathans cocok dengan gaya bermain Excelsior Rotterdam. 

Excelsior Rotterdam resmi merekrut Miliano Jonathans dengan status pinjaman. Miliano Jonathans dipinjam dari FC Utrecht hingga akhir musim 2025-2026.

1. Miliano Jonathans Jadi Tenaga Tambahan Excelsior Rotterdam

Van Duinen mengatakan senang karena Miliano Jonathans akan menjadi tambahan kekuatan di lini depan Excelsior Rotterdam. Ia meyakini, Miliano Jonathans akan cocok dengan skema permainan klub. 

"Kami sangat senang Miliano datang ke Kralingen selama enam bulan. Ia memiliki kaki kiri yang bagus dan sangat cocok dengan gaya permainan kami," kata Van Duinen, Okezone mengutip dari laman resmi Excelsior Rotterdam, Sabtu (17/1/2026). 

Menurut Van Duinen, Miliano memiliki kelebihan untuk menciptakan ruang dan menjaga penguasaan bola. Dengan demikian, lini serang Excelsior Rotterdam menjadi lebih berbahaya. 

"Ia memiliki kemampuan untuk menciptakan peluang dan memberikan sesuatu yang ekstra bagi kami dalam penguasaan bola. Ini juga meningkatkan persaingan dan meningkatkan kualitas serangan kami," jelas Van Duinen. 

 

2. Excelsior Rotterdam Dekati Miliano Jonathans sejak Desember 2025

Van Duinen berbicara dengan Miliano Jonathans sejak Desember 2025. Ia senang akhirnya Miliano bersedia bergabung, ditambah lagi FC Utrecht mendukung. 

"Kami berbicara untuk pertama kalinya sebelum Natal dan tahu bahwa kami harus bersabar. Kami telah melakukan kontak harian dengan Miliano dan FC Utrecht selama beberapa minggu terakhir untuk mewujudkan hal ini. Sangat menyenangkan bahwa kami sekarang dapat menyelesaikan ini bersama FC Utrecht," ungkap Van Duinen. 

Miliano Jonathans masih memiliki kontrak bersama FC Utrecht hingga 2028. Persaingan lini depan yang ketat membuat Miliano Jonathans tak menjadi pilihan utama di klub tersebut.

Tercatat, Miliano Jonathans baru membukukan tujuh penampilan plus mencatat satu assist di FC Utrecht. Diharapkan, winger Timnas Indonesia itu bisa berkembang bersama Excelsior Rotterdam sehingga ujung-ujungnya Timnas Indonesia yang diuntungkan.

Topik Menarik