Serangan Israel Hantam Rafah, 35 Warga Palestina Tewas dan 129 Terluka

Serangan Israel Hantam Rafah, 35 Warga Palestina Tewas dan 129 Terluka

Global | okezone | Kamis, 9 Mei 2024 - 16:16
share

GAZA - Setidaknya 35 warga Palestina tewas dan 129 lainnya terluka akibat serangan udara gencar Israel di Rafah , Jalur Gaza selatan, dalam 24 jam terakhir.

Sumber medis juga mengatakan para korban Palestina adalah mereka yang tiba di Rumah Sakit Kuwait di kota Rafah, dan menambahkan bahwa anak-anak dan perempuan termasuk di antara mereka.

Sejak Senin (6/5/2024), Rafah telah mengalami serangan udara dan penembakan Israel yang intensif di seluruh wilayahnya, termasuk wilayah pemukiman.

Tentara Israel pada Selasa (7/5/2024) memulai invasi ke wilayah timur Rafah di mana tentara Israel menyerbu dan menduduki sisi Palestina di persimpangan Rafah dengan Mesir, menutup satu-satunya pintu gerbang warga Gaza Palestina dengan dunia.

Dikutip Anadolu Agency, Israel menggempur Jalur Gaza sebagai pembalasan atas serangan Hamas pada 7 Oktober yang menewaskan sekitar 1.200 orang. Hampir 34.800 warga Palestina telah terbunuh di Gaza, sebagian besar di antaranya adalah perempuan dan anak-anak, dan 78.100 lainnya terluka, menurut otoritas kesehatan Palestina.

Topik Menarik