Toyota Fortuner Terjun ke Jurang di Kolaka, Sopir Luka Sobek

Toyota Fortuner Terjun ke Jurang di Kolaka, Sopir Luka Sobek

Terkini | okezone | Kamis, 9 Mei 2024 - 01:33
share

KOLAKA - Sebuah mobil Toyota Fortuner hitam dengan Nomor Polisi (Nopol) DT 1304 GB terjun ke jurang di Jalan Trans Sulawesi Desa Ladahai, Kecamatan Wolo, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra) pada pukul 11.30 Wita, Rabu (8/5/2024).

Kendaraan tersebut ringsek berat dan sopir dilarikan ke puskesmas akibat luka sobek.

Kapolsek Wolo, Ipda Jumardi mengatakan kendaraan naas tersebut dikemudi Ruslan (32) warga Desa Tamborasi, Kecamatan Iwoimendaa, Kolaka. Ia seorang diri dan bergerak dari arah Utara menuju Selatan Kolaka.

"Lokasi kecelakaan jalan lurus, aspal kering dan cuaca juga cerah. Tiba-tiba saja mobilnya meluncur masuk jurang di sisi kanan jalan," ujarnya.

Korban diduga kelelahan dan mengantuk saat mengemudi mobil. Warga yang mengetahui insiden tersebut bergegas mengevakuasi korban dan membawanya ke Puskesmas Iwoimendaa untuk ditangani medis.

Ia alami sejumlah luka lecet dan robek pada siku kanan. Sementara mobil korban yang ringsek berat berhasil dievakuasi dari jurang sekitar pukul 19.00 Wita dengan cara ditarik menggunakan kendaraan truk.

"Harapkan selalu berhati-hati berkendara. Jika lelah atau mengantuk baiknya istirahat karena bisa tiba-tiba alami kecelakaan saat dipaksakan," tutupnya.

Topik Menarik