Buka Festival Semarapura, Menparekraf Sandi Uno Dapat Kehormatan Ikut Buat Keris Bali

Buka Festival Semarapura, Menparekraf Sandi Uno Dapat Kehormatan Ikut Buat Keris Bali

Terkini | okezone | Minggu, 28 April 2024 - 22:27
share

 

BALI - Menparekraf Sandiaga Uno mendapat kehormatan untuk ikut dalam proses pembuatan keris khas Bali.

Hal itu saat dirinya membuka secara resmi Semarapura Festival di Klungkung, Bali, Minggu (28/4/2024). Festival ini akan digelar selama tiga hari ke depan.

Sandi Uno yang menggunakan pakaian adat Bali didaulat untuk ikut membuat keris. Ia pun memukul bilah besi yang telah dipanaskan dengan menggunakan palu ukuran besar.

Lalu prosesi pembuatan Keris Bali ini diperagakan dalam pameran ekonomi kreatif Semarapura Festival 6 di Kabupaten Klungkung.

Sandi Uno sandiaga mendukung kegiatan festival yang digelar oleh Pemkab Klungkung itu. Menurutnya, Festival Semarapura ke-6 ini masuk dalam kategori Kharisma Event Nusantara (KEN) yang diluncurkannya.

"KEN sendiri merupakan wadah kumpulan event-event berkualitas dari seluruh Nusantara. Kabupaten Klungkung telah memiliki dua event yang telah masuk KEN yakni Nusa Penida Festival dan terbaru Semarapura Festival ke-6 ini," ujarnya.

Dalam pembukaan festival itu, rombongan Mentri Sandi Uno disambut tari pendet masal yang melibatkan 400 penari dari anggota PGRI Kabupaten Klungkung.

Topik Menarik