Demo di DPR, Emak-Emak Bawa Spanduk Gulirkan Hak Angket

Demo di DPR, Emak-Emak Bawa Spanduk Gulirkan Hak Angket

Berita Utama | okezone | Selasa, 5 Maret 2024 - 14:37
share

JAKARTA - Gedung DPR/MPR RI didatangi oleh masyarakat untuk melakukan aksi demo pada Selasa (5/3/2024). Sejumlah emak-emak pun tampak membawa spanduk yang salah satu isinya meminta anggota DPR/MPR RI menggulirkan hak angket.

Berdasarkan pantauan, pada sekira pukul 11.30 WIB, sejumlah massa tengah mulai datang di depan Gedung DPR/MPR RI. Mereka melakukan orasinya di depan gedung tersebut.

Adapun salah satu aspirasinya mengakut harga bahan pokok yang melambung tinggi dan meminta DPR/MPR RI menggulirkan hak angket. Sejumlah emak-emak pun tampak membawa spanduk.

Sejumlah spanduk bertuliskan Rakyat Susah, Jokowi Harus Bertanggung Jawab hingga Gulirkan Hak Angket. Selain melakukan orasi, massa juga melakukan sholawatan di depan gedung tersebut lantaran hendak memasuki waktu Sholat Zuhur.

Adapun arus lalu lintas di Jalan Gatot Subroto, tepat depan Gedung DPR/MPR RI dari arah Mampang mengarah Slipi terpantau ramai lancar. Belum ada pengalihan ataupun penutupan jalan saat ini.

Topik Menarik