BNPB: Seluruh Daerah Terdampak Bencana di Sumatera Masuk Fase Transisi Pemulihan

BNPB: Seluruh Daerah Terdampak Bencana di Sumatera Masuk Fase Transisi Pemulihan

Nasional | okezone | Rabu, 14 Januari 2026 - 14:55
share

JAKARTA – Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto menyampaikan, seluruh kabupaten/kota terdampak bencana di Sumatra kini telah memasuki fase transisi pemulihan.

Di Provinsi Sumatera Barat, pelaksanaan tanggap darurat menunjukkan tidak ada penambahan korban jiwa, namun masih terdapat 72 orang hilang dan 10.854 jiwa mengungsi.

“Seluruh daerah terdampak telah memasuki fase transisi pemulihan. Dukungan logistik, operasi udara, serta operasi modifikasi cuaca tetap dilanjutkan sesuai rekomendasi kementerian dan lembaga terkait,” jelas Suharyanto, Rabu (14/1/2026).

Akses jalan nasional relatif telah terhubung, meski beberapa ruas seperti Padang Panjang–Sicincin masih terbatas. Pemerintah terus menyesuaikan kebutuhan alat berat, termasuk opsi pergeseran alat ke provinsi lain sesuai kebutuhan di lapangan.

Percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi mengandalkan pendataan kerusakan multisektoral yang rinci dan berbasis by name by address. Penyusunan dokumen teknis seperti Detail Engineering Design (DED) dan Rencana Anggaran Biaya (RAB) melibatkan konsultan dan akademisi.

 

Selain itu, pembaruan data pembangunan hunian sementara, hunian tetap, dan dana tunggu hunian terus dilakukan secara dinamis. Kendala utama adalah keterbatasan lahan dan ketidaksesuaian data di beberapa daerah, yang memerlukan validasi lanjutan termasuk penetapan zona aman bencana.

Pemerintah pusat menegaskan komitmen pengawalan percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi melalui Satgas yang solid dan koordinasi lintas kementerian/lembaga, dengan penyesuaian sumber daya sesuai kebutuhan daerah.
 

Topik Menarik