Hasil Persib vs Persija 1-0 di Super League: Maung Bandung Juara Paruh Musim!

Hasil Persib vs Persija 1-0 di Super League: Maung Bandung Juara Paruh Musim!

Nasional | inews | Minggu, 11 Januari 2026 - 18:00
share

BANDUNG, iNews.id – Hasil Persib vs Persija di Super League 2025-2026, tim berjuluk Maung Bandung menang tipis 1-0 pada laga lanjutan Super League 2025-2026. 

Laga panas bertajuk el clasico Indonesia itu berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1/2026) sore. Gol semata wayang Persib Bandung dicetak Beckham Putra pada menit kelima. Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.

Kemenangan tersebut sekaligus mehabiskan Persib sebagai juara paruh musim. Persib kini mengoleksi 38 poin dan naik ke posisi teratas klasemen. Persija tertahan di papan atas dengan raihan 35 poin setelah gagal mencuri angka di kandang rival abadinya.

Jalannya Pertandingan

Persib langsung tampil agresif sejak peluit awal dibunyikan. Bermain di depan puluhan ribu Bobotoh, tim asuhan Bojan Hodak menekan pertahanan Persija tanpa kompromi.

Tekanan tersebut berbuah gol cepat pada menit kelima. Beckham Putra memanfaatkan kesalahan antisipasi lini belakang Persija dan melepaskan tembakan jarak dekat yang tak mampu dibendung Carlos Eduardo.

Usai tertinggal, Persija mencoba keluar dari tekanan dengan mengandalkan umpan-umpan terobosan. Namun, lini pertahanan Persib tampil disiplin dan mampu mematahkan setiap upaya Macan Kemayoran.

Persib justru beberapa kali mengancam lewat skema serangan balik cepat. Thom Haye dan Beckham Putra menjadi motor serangan yang merepotkan barisan belakang Persija.

Menjelang akhir babak pertama, Persija meningkatkan intensitas serangan. Allano hampir menyamakan kedudukan setelah tendangannya membentur tiang gawang. Bola rebound jatuh ke kaki Eksel Runtukahu, tetapi dia kehilangan keseimbangan dan gagal memaksimalkannya.

Persija terus menggempur lewat bola-bola atas hingga menit akhir. Namun, Persib mampu menjaga keunggulan 1-0 hingga turun minum. Memasuki babak kedua, tempo pertandingan tetap tinggi. Jual beli serangan terjadi dengan Persib bermain lebih efektif dalam memanfaatkan ruang.

Petaka datang bagi Persija pada menit ke-53. Bruno Tubarao diganjar kartu merah setelah menginjak kaki Beckham Putra, membuat Persija harus bermain dengan 10 pemain.

Meski kehilangan satu pemain, Persija tidak mengendurkan serangan. Mereka tetap berusaha menekan dan beberapa kali merepotkan pertahanan Persib.

Teja Paku Alam tampil gemilang di bawah mistar. Dia melakukan sejumlah penyelamatan penting yang menjaga keunggulan Persib tetap bertahan.

Persib sendiri mengandalkan serangan balik cepat. Di menit-menit akhir, Ramon Tanque dan Adam Alis nyaris menggandakan keunggulan, tetapi peluang tersebut belum berbuah gol.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-0 tetap bertahan. Persib pun memastikan kemenangan penting atas Persija dan mengunci status juara paruh musim Super League 2025-2026.

Susunan Pemain Persib Bandung vs Persija Jakarta

PERSIB BANDUNG (4-2-3-1)

Teja Paku Alam; Kakang Rudianto, Julio Cesar, Patricio Matricardi, Alfeandra Dewangga; Eliano Reijnders, Marc Klok; Berginho, Thom Haye, Beckham Putra; Uilliam Barros

Pelatih: Bojan Hodak

PERSIJA JAKARTA (3-4-3)

Carlos Eduardo; Thales Matos, Jordi Amat, Rizky Ridho; Bruno Tubarao, Hanif Syahbandi, Van Basty Sousa, Dony Tri Pamungkas; Allano Souza, Eksel Runtukahu, Maxwell Souza

Pelatih: Mauricio Souza

Topik Menarik