Besok, Ganjar-Mahfud Akan Tanggapi Hasil Pemilu 2024

Besok, Ganjar-Mahfud Akan Tanggapi Hasil Pemilu 2024

Nasional | okezone | Rabu, 20 Maret 2024 - 20:44
share

JAKARTA - Calon Presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo buka suara mengenai pengumuman hasil Pemilu 2024 yang akan dibacakan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Rabu (20/3/2024) malam ini. Saat ditanya di mana dia akan menyaksikan pengumuman itu, Ganjar menyebut dirinya hendak salat tarawih.

"Kita mau tarawih dulu. Di TV (pengumuman Pemilu) ada," kata Ganjar kepada wartawan di Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (20/3/2024).

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu juga mengaku baru akan merespon hasil Pemilu pada Kamis (21/3). Respon itu akan disampaikan pada konferensi pers.

"Besok insyaAllah (konferensi pers) jam 11.30 WIB," tambahnya.

Namun demikian, Ganjar mengaku siap dalam menghadapi pengumuman hasil Pemilu oleh KPU. Bahkan, mantan Anggota DPR RI ini juga mengaku sudah menyiapkan banyak hal dalam menanggapi hasil Pemilu itu.

"Kita udah siap. Kita udah nyiapin banyak hal ya. Tim hukum kita juga sudah siap. Maka kita akan ikuti proses. Insyaallah teman-teman sudah menyiapkan dengan baik," tutupnya.

Sebagai informasi, pada hari Rabu (20/3) ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) bakal menetapkan hasil penghitungan suara tingkat nasional. Hasil ini bakal diumumkan setelah KPU rampung melakukan rekap untuk 38 provinsi di Indonesia.

Topik Menarik