Program Tebar Hewan Kurban, Dompet Dhuafa Angkat dan Berdayakan Ekonomi Masyarakat

Program Tebar Hewan Kurban, Dompet Dhuafa Angkat dan Berdayakan Ekonomi Masyarakat

Muslim | okezone | Minggu, 19 Mei 2024 - 12:15
share

JAKARTA - Kurban menjadi landasan peningkatan ekonomi dan kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia. Hal ini dapat didorong dengan program penyebaran hewan kurban yang menarget penerima manfaat baik di hulu maupuh hilir.

Salah satu program tersebut adalah sebar Hewan Kurban (THK) Dompet Dhuafa yang merangkul para peternak binaan dan mitra Dompet Dhuafa dan mendistribusikan hewan kurban hingga pelosok Indonesia dan ke luar negeri.

Pada THK 1445 H Dompet Dhuafa merangkul para peternak binaan dan mitra Dompet Dhuafa sebagai penerima manfaat program di bidang peternakan yang tersebar di seluruh Indonesia. Dengan pendampingan yang intensif, harapannya dapat menumbuhkan jumlah peternak mandiri.

Sementara di hilir, THK berkomitmen mendistribusikan hingga pelosok Indonesia dan ke luar negeri. Hal tersebut merupakan komitmen Dompet Dhuafa dalam meratakan konsumsi daging bagi masyarakat kelas menengah ke bawah, khususnya wilayah-wilayah minus kuota daging kurban. Sehingga di kota-kota besar tidak lagi memiliki catatan surplus daging kurban.

Cukup banyak invoasi yang kita lakukan, ragam program kami gulirkan dengan menyasar masyarakat-masyarakat di seluruh pelosok Indonesia. Berbasis peternakan rakyat dan ingin memutus kartel-kartel peternakan. Sehingga kita dapat menyasar penerima manfaat yang lebih luas, jelas Dian Mulyadi selaku GM Komunikasi dan Teknologi Informasi Dompet Dhuafa dalam sambutannya di acara media briefing "Bagaimana Kurban Menggerakkan Peternakan Rakyat, Jakarta, Jumat (17/5/2024).

Lebih lanjut, Dia menjelaskan bahwa dalam program THK 1445 H, Dompet Dhuafa, mengusung semangat tema 3 PASTI yakni Pasti Jantan, di program THK Dompet Dhuafa berkomitmen untuk memastikan hewan kurban yang disembelih adalah berkelamin jantan. Sehingga kita dapat menjaga pasokan daging untuk periode berikutnya.