Terungkap! Ini Alasan Utama PSSI Tunjuk John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
JAKARTA, iNews.id - Keputusan PSSI menunjuk John Herdman sebagai pelatih Tim Nasional Indonesia bukanlah tanpa pertimbangan matang. Federasi menilai Herdman sebagai sosok yang tepat untuk membawa sepak bola Indonesia naik kelas dan bersaing di level internasional.
Salah satu alasan utama PSSI memilih John Herdman adalah rekam jejaknya yang terbukti di panggung dunia.
Herdman dikenal sebagai pelatih dengan pengalaman langka, bahkan tercatat sebagai satu-satunya pelatih di dunia yang mampu mengantarkan tim nasional putra dan putri dari satu negara lolos ke Piala Dunia FIFA.
Prestasi Herdman bersama timnas putri Kanada menjadi bukti kapasitasnya. Ia berhasil membawa Kanada tampil di Piala Dunia 2007 dan 2011, serta mencetak sejarah dengan meraih dua medali perunggu Olimpiade secara beruntun pada 2012 dan 2016.
Pencapaian tersebut menunjukkan kemampuannya membangun tim yang kompetitif dalam jangka panjang.
Di sektor timnas putra, keberhasilan Herdman semakin menguatkan kepercayaan PSSI. Ia sukses membawa Kanada lolos ke Piala Dunia Qatar 2022, mengakhiri penantian selama 36 tahun.
Tak hanya itu, di bawah arahannya, peringkat FIFA Kanada melonjak signifikan dari posisi 77 ke 33 dunia, menandakan peningkatan kualitas tim secara menyeluruh.
PSSI juga menilai Herdman sebagai pelatih yang terbiasa bekerja dengan target besar dan tekanan tinggi, sesuai dengan agenda padat Timnas Indonesia pada 2026, termasuk FIFA Match Day, FIFA Series, dan Piala AFF 2026.
Dengan kombinasi pengalaman Piala Dunia, kemampuan membangun tim, dan rekam prestasi internasional, PSSI optimistis penunjukan John Herdman dapat menjadi fondasi penting menuju era baru prestasi Timnas Indonesia.










