Saddil Ramdani Terharu Lihat Perjuangan Timnas Indonesia U-23: Semoga Raih Tiket Olimpiade Paris 2024!

Saddil Ramdani Terharu Lihat Perjuangan Timnas Indonesia U-23: Semoga Raih Tiket Olimpiade Paris 2024!

Olahraga | inews | Senin, 6 Mei 2024 - 17:41
share

SABAH, iNews.id – Winger Sabah FC, Saddil Ramdani, terharu melihat perjuangan rekan-rekannya di Timnas Indonesia U-23. Saddil mendoakan agar Garuda Muda meraih tiket Olimpiade Paris 2024.

Timnas Indonesia U-23 berhasil mencuri perhatian di Piala Asia U-23 2024. Berstatus sebagai debutan, Skuad Garuda Muda melangkah jauh hingga finis di peringkat keempat.

Pencapaian Rizky Ridho dkk membuat publik Tanah Air bangga, tak terkecuali Saddil. Pemain yang juga berlabel Timnas Indonesia senior ini mengaku terharu sekaligus bangga melihat perjuangan para juniornya yang membawa Skuad Garuda Muda terbang tinggi di ajang tersebut.

“Saya merasa bangga, mereka pergi jauh sekali (di Piala Asia U-23 2024). Saya melihat teman-teman yang berjuang untuk membela Timnas,” kata Saddil, dikutip dari kanal Youtube Harimau Malaya, Senin (6/5/2024).

“Saya bangga, senang, terharu juga karena pemain Timnas U23 sangat memberikan hal positif untuk Indonesia,” ucapnya.

Sayang, Garuda Muda tumbang 1-2 dari Irak di perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024. Kekalahan itu praktis membuat Timnas Indonesia U-23 gagal mendapat tiket otomatis lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Meski begitu, Timnas Indonesia U-23 masih memiliki asa untuk bisa berlaga di Olimpiade Paris 2024. Garuda Muda akan memperebutkan satu tiket terakhir dengan melawan Timnas Guinea U-23 pada play-off yang akan berlangsung di INF Clairefontaine, Prancis, Kamis (9/5/2024).

Saddil mendoakan yang terbaik untuk Timnas Indonesia U-23. Pemain berusia 25 tahun ini sangat berharap Garuda Muda bisa mengalahkan Guinea sehingga berhasil merebut tiket Olimpiade Paris 2024 seperti apa yang diimpi-impikan masyarakat Tanah Air.

“Saya berharap, mereka terus melaju lebih jauh dan terus meraih apa yang diinginkan oleh Indonesia,” tutur Saddil.

Terlepas dari itu, Saddil saat ini sedang fokus memantapkan diri bersama Sabah FC untuk mengarungi Liga Super Malaysia 2024. Tim berjuluk The Rhinos akan mengawali perjuangannya dengan melawan Penang di Stadion Likas, Minggu (12/5/2024) mendatang.

Topik Menarik