Infografis Anggaran Pembiayaan Rumah MBR 2024 Dipangkas Rp12,6 Triliun 

Infografis Anggaran Pembiayaan Rumah MBR 2024 Dipangkas Rp12,6 Triliun 

Ekonomi | inews | Rabu, 28 Februari 2024 - 21:30
share

JAKARTA, iNews.id Pemerintah memotong anggaran pembiayaan perumahan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) pada program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) tahun 2024 sebesar Rp12,6 triliun. Dengan begitu, anggaran pembiayaan rumah MBR program FLPP tahun ini menjadi Rp13,7 triliun.

Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Herry Trisaputra Zuna menyatakan, pada tahun 2023 pemerintah menganggarkan Rp26,3 triliun untuk program FLPP.

"Jumlah (FLPP Tahun 2024) ini lebih rendah dibandingkan tahun lalu, namun sesuai hasil rapat internal 27 Oktober 2023, pemerintah berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan dana FLPP tahun 2024 menjadi 220.000 unit," ujar Herry dalam acara Property Outlook 2024 secara virtual, Selasa (27/2/2024).

Topik Menarik