Maret Ini, Sidang Perdana Kasus Uang Tutup Mulut Donald Trump Dimulai

Maret Ini, Sidang Perdana Kasus Uang Tutup Mulut Donald Trump Dimulai

Global | okezone | Jum'at, 16 Februari 2024 - 20:04
share

NEW YORK - Pengadilan pidana pertama terhadap mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump akan dimulai pada Maret mendatang. Trump diketahui terus membantah terhadap tuduhan melakukan upaya menutup-nutupi uang tutup mulut.

Pria berusia 77 tahun itu muncul di pengadilan di New York pada Kamis (15/2/2024), meminta agar persidangan tersebut dibatalkan atau ditunda.

Namun Hakim Juan Merchan tidak terpengaruh oleh argumen bahwa jadwal persidangan akan merugikan kampanye presidennya.

Trump menyebut keputusan untuk memulai persidangan pada 25 Maret sebagai sebuah "aib".

"Jelas saya mencalonkan diri lagi dalam pemilu. Bagaimana Anda bisa mencalonkan diri dalam pemilu dan duduk di gedung pengadilan di Manhattan sepanjang hari?" ujarnya di luar ruang sidang, dikutip BBC.

Pengacara Trump telah menyampaikan argumen serupa selama sidang praperadilan, namun hakim negara bagian New York mengatakan argumen tersebut tidak berdasarkan hukum dan dia hanya akan menunda karena alasan hukum.

Trump diperkirakan akan menjadi calon presiden dari Partai Republik dan menghadapi Presiden Joe Biden, seorang Demokrat, dalam pemilu pada November mendatang. Dia masih harus melalui pemilihan pendahuluan negara bagian untuk mendapatkan nominasi.

Jaksa Wilayah Manhattan Alvin Bragg telah mendakwa mantan presiden tersebut dengan 34 tuduhan penipuan. Trump dituduh memalsukan catatan bisnis untuk menyamarkan pembayaran yang dia lakukan kepada aktris film dewasa Stormy Daniels sebagai biaya hukum.

Topik Menarik