Bayi 1 Bulan Meninggal di Baskom Mandi, Ibunya Dibawa ke RSJ

Bayi 1 Bulan Meninggal di Baskom Mandi, Ibunya Dibawa ke RSJ

Gaya Hidup | BuddyKu | Rabu, 4 Oktober 2023 - 15:12
share

ABATANEWS, MEDAN Rika Yunita dilarikan ke rumah sakit jiwa. Hal itu dilakukan pihak kepolisian Polrestabes Medan, usai meminta keterangan soal meninggalnya seorang bayi 1 bulan di sebuah baskom yang dijadikan bak mandi, pada 2 Oktober lalu.

Ditanya ke mana, jawabnya ke mana. Jadi dibawa ke RSJ, kata Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, di Polda Sumut pada Rabu (4/10/2023).

Rika sebelumnya ditengarai yang mengakibatkan bayi yang tak lain ialah anak kandungnya itu meregang nyawa. Makanya, Rika diperiksa untuk dimintai keterangan.

Namun, pihak kepolisian tak bisa mendapatkan informasi yang valid. Diduga, Rika mengalami gangguan mental.

Untuk hasil autopsi anaknya hasilnya mati lemas tenggelam. Yang bersangkutan ini masih di RSJ, belum bisa dikatakan itu (ODGJ), nanti dokter yang mengatakan, ujarnya.

Salah satu saksi, Diana, bercerita, bila Rika disebut memang memiliki tingkah yang cukup aneh. Meski tak dirinci, namun Rika memang dicap oleh tetangganya sebagai orang memiliki gangguan mental.

Katanya anaknya itu dimandikan sama mamaknya di baskom mandi, tapi diletakkannya saja. Setelah itu dia [melakukan] aktivitas yang lain, ngerjain kerjaan rumah, kata Diana.

Topik Menarik