Wanita Ini Sukses Pecahkan Rekor Dunia, Miliki Jenggot Sepanjang 30 Cm
SEORANG wanita bernama Vivian Wheeler yang mengidap sindrom werewolf atau manusia serigala berhasil memecahkan rekor dengan menumbuhkan jenggot hingga lebih dari 30 centimeter. Perempuan berusia 74 tahun itu sengaja tidak mencukur jenggot dan kumisnya sejak puluhan tahun.
Pada 8 April 2011, Vivian Wheeler berhasil mendapatkan Rekor Dunia Guinness (GWR) untuk kategori jenggot terpanjang pada wanita. Tidak hanya memiliki jenggot yang panjang Vivian Wheeler juga mempuyai kumis yang panjang dengan ukuran 10 inci atau sekira 25cm.
Tak heran, banyak masyarakat yang bertanya kepada Vivian Wheeler soal alasannya tidak mencukur bulu-bulu yang tumbuh pada bagian wajahnya. Dia pun lantas menjawab pertanyaan tersebut.
"Kalau saya mencukur bulu-bulu di wajah saya, nanti saya tidak akan menjadi seorang yang bukan dirinya," tutur Vivian.

Seperti diketahui, Vivian yang berasal dari Lawton, Oklahoma ini memiliki kondisi tubuh yang disebut hermafroditisme. Alhasil bentuk tubuhnya 50 persen menyerupai wanita dan 50 persan lainnya menyerupai laki-laki.
Sejak lahir Vivian Wheeler telah mempuyai bulu-bulu di wajahnya, dimana kondisi ini dikenal sebagai wanita hipertrikosis atau\'sindrom manusia serigala\'. Tentunya kondisi tersebut membuatnya terlihat berbeda dibandingkan dengan wanita pada umumnya.
Pada usia lima tahun Vivian Wheeler dikirim ke Ringling\'s Brothers Circus di St Louis, Missouri, oleh sang ayah. Sebab sang ayah merasa malu mempuyai anak yang memiliki wajah yang berbulu dan berambut panjang serta gelap.
ini hanya sesuatu cara yang saya harus lakukan untuk membantu kehidupan keluarga saya. Dimana ayah saya menyuruh ibu untuk mengirimkan saya pergi. Di mana juga dunia sirkus itu sangat keras, dengan jam kerja yang melelahkan dan kondisi kehidupan yang tidak menyenangkan," tutur Vivian.
Disela-sela tur, saat Vivian Wheeler pulang ke rumahnya untuk menemui sang ayah. Kala itu Vivian mengambil pisau untuk mencukur bulu-bulu yang berada di wajahnya hingga bersih.
Dalam sebuah wawancara dengan AOL News. Vivian mengungkapkan bahwa ayahnya telah memberikan semangat untuknya.
Inilah yang harus kamu lakukan untuk menyesuaikan diri dengan masyarakat. Di buang oleh dunia dan dimana keluarga sirkuslah yang memberi saya kekuatan untuk terus maju," tutur Vivian.









