Proses Naturalisasi Justin Hubner Dinilai Lambat, Hamdan Hamedan: Harus Ada Batas Waktu

Proses Naturalisasi Justin Hubner Dinilai Lambat, Hamdan Hamedan: Harus Ada Batas Waktu

Gaya Hidup | BuddyKu | Rabu, 22 Maret 2023 - 17:02
share

JAKARTA - Proses naturalisasi pemain keturunan Indonesia, Justin Hubner, dinilai lambat. Mantan utusan khusus PSSI terkait pemain naturalisasi Hamdan Hamedan, pun merasa seharusnya ada batas waktu dalam proses tersebut.

Sebagaimana diketahui, Justin Hubner saat ini masuk dalam dua panggilan tim nasional (timnas) yang berbeda. Bek Wolverhampton Wanderers U-21 itu sudah dipanggil Timnas Belanda U-20 terlebih dahulu.

Justin Hubner diproyeksikan untuk bermain di laga uji coba melawan Prancis U-20. Pertandingan tersebut digelar di Banus Football Center, Marbella, Spanyol, pada Sabtu (25/3/2023).

Pemain keturunan Indonesia, Justin Hubner, bermain untuk Wolves U-21 (Foto: Instagram/@justinhubner5)

Timnas Belanda U-20 lebih dulu menandai Justin dalam daftar panggilan skuad mereka sekitar pekan awal Maret ini. Sementara pembahasan proses naturalisasi di DPR baru digelar pada Selasa (21/3/2023).

Justin Hubner baru masuk daftar pemain Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Dunia U-20 2023 pada Jumat (17/3/2023). Langkah proses naturalisasi ini kemudian dikeluhkan oleh Eksekutif Komite (Exco) PSSI, Eko Setiawan.

"Proses kita ini lama, Timnas Belanda gercep melihat kualitasnya. Jadi saat dia dipanggil ke Skuad Belanda, kita masih nunggu. Karena proses reses DPR ini cukup lama sehingga sempat tertunda. Kalau saja ini diputuskan sebelum KLB dulu, saya yakin, ini anak main di Indonesia," ujar Eko dalam bincang acara Ruang Ganti, Selasa (21/3/2023).

Hamdan pun seraya setuju dengan apa yang jadi pandangan Eko. Menurutnya proses tersebut dirasa perlu ada batas waktu agar bisa cepat terselesaikan. Meski demikian, Hamdan tetap memercayakan semua kepada pemimpin saat ini. Padahal, sebelumnya Hamdan sudah mengingatkan Justin Hubner merupakan pemain grade A yang bakal jadi rebutan.

Artinya, potensi Justin Hubner lepas dari genggaman Timnas Indonesia pun besar. Mengingat kualitas Justin Hubner di usianya yang muda ini membuat banyak pihak tergiur terkhusus Belanda.

"Seharusnya ada batas waktu (proses naturalisasi) ya saya rasa. Menurut saya kita percayakan saja kepada pemimpin kita saat ini," ujar Hamdan dalam wawancara Sportstars.id, Rabu (22/3/2023).

"Jadi ini adalah fenomena global talent war. Saya sudah ingatkan Justin Hubner adalah pemain grade A yang siap bela. Jadi akan ada banyak yang lirik dia karena kan berkualitas," lanjut Hamdan.

Topik Menarik