Infografis 7 Negara dengan UMR Tertinggi di Dunia
Gaya Hidup | BuddyKu | Selasa, 2 Agustus 2022 - 14:55
JAKARTA, iNews.id - Ada sejumlah negara dengan upah minimum regional (UMR) tertinggi di dunia. Kebanyakan UMR tertinggi ada di negara Eropa.
Upah minimum merupakan jumlah uang terendah yang dibayarkan perusahaan kepada pekerjanya di negara tersebut. Upah minimum memiliki hitungan yang berbeda di tiap negara, di antaranya ada yang dihitung per jam, per hari, per minggu atau per bulan.
Baca Juga:
Sinopsis Mencintai Ipar Sendiri Eps 19: Pelaku Kebakaran Terungkap CCTV, Ayuna Selidiki Beni
Adapun, 7 negara dengan UMR tertinggi di dunia tahun ini untuk pekerja penuh waktu atau full time (40 jam per minggu), yakni Luksemburg, Australia, Selandia Baru, Monaco, Irlandia, Prancis, dan Inggris.










