Prilly Latuconsina Ngaku OCD tapi Ogah ke Dokter Malah Banjir Kritik: Gak Bisa Self Diagnose!
SebagaimanaAliando Syarief, aktrisPrilly Latuconsinaterang-terangan mengaku dirinya turut mengidapOCD( Obsessive Compulsive Disorder ). Meski begitu, Prilly tak pernah memeriksanya secara medis ke psikolog atau psikiater.
" Aku tuh gak pernah technically ke dokter, terus dikasih tahu kalau aku OCD ," katanya, melansir dari Instagram@ lambegosiip .
Pengakuan itu muncul setelah bintang serial " My Lecturer My Husband " ini mengaku sering merasa tak tenang terhadap barang-barang pribadinya. " Aku cuma ngerasa kayaknya OCD. Kalau untuk barang aku sendiri kalau berantakan atau enggak sesuai, aku enggak tenang," ujarnya.
Aktris berusia 25 tahun ini menambahkan, dirinya bersyukur mengidap OCD karena memiliki sisi baik. " OCD tuh ada baiknya juga. Gara-gara kita kayak gitu barang kita rapi, teliti ," ucapnya.
Oleh karena itu, Prilly Latuconsina enggan memeriksa gejala mental tersebut ke tenaga medis. " Jadi, ngapain aku periksa juga sih ," tuturnya.
Sebelumnya, Aliando Syarief menggemparkan publik dengan kemunculannya setelah lama menghilang dari duniaentertainment. Aliando mengutarakan mentalnya terganggu lantaran OCD ditambah vonis positif Covid-19 sehingga mengalami depresi. " Gue depresi akut, parah. Seperti, mati aja ah ," katanya.
Berbeda dengan Aliando, Prilly justru banjir kritik dari netizen lantaran diduga melakukan self diagnose. Netizen menyebut hal ini justru merugikan dan bisa ditiru orang lain.
" Ya gak bisa self diagnose dong seharusnya better periksa ke ahli kayak gini tuh. Jangan sampai yang lain ikut ikutan bilang kena penyakit mental hanya karena menerka nerka dan googling di internet. aku bukan fans & haters prilly btw ," komentar netizen.
" Hm.. bukannya mau sok pinter tapi setau saya OCD itu penyakit dan nggak boleh dibiasain self diagnose loh, harus atas diagnosa dokter lewat rangkaian tes juga tentunya. Siapa tau cuma perfeksionis aja, blm sampe OCD, " balas yang lain.










