Mengenal Parasomnia, Gangguan Tidur yang Bikin Anya Geraldine Melindur Pesan Pecel Lele

Mengenal Parasomnia, Gangguan Tidur yang Bikin Anya Geraldine Melindur Pesan Pecel Lele

Gaya Hidup | okezone | Kamis, 20 Januari 2022 - 17:41
share

BEBERAPA orang memiliki masalah tidur, termasuk Anya Geraldine. Pemeran Lydia series Layangan Putus tersebut memiliki gangguan tidur melindur.

"Jam segini belum tidur, tiba-tiba ngidam pecel lele. Ya, semoga aja besok pagi gue nggak ngulangi kebiasaan buruk gue, yaitu melindur pesan gofood lagi, masa iya breakfast (sarapan)nya pecel lele," ujar Anya lewat instagram story @anyageralgine baru-baru ini.

Anya Geraldine

Gangguan tidur seperti melindur dalam istilah medis disebut dengan parasomnia. Dikutip dari Healthline, parasomnia merupakan gangguan kualitas tidur karena adanya episode abnormal saat tidur.

Fenomena gangguan tidur ini muncul secara tiba-tiba selama tidur. Bisa juga melindur terjadi pada ambang antara terjaga dan tidur.

Melindur paling sering muncul dalam bentuk mimpi buruk yang ditandai dengan mimpi lama dan menakutkan. Biasanya orang terduduk di tempat tidur dengan ekspresi ketakutan, berteriak dengan keras seperti sedang mengalami teror.

Apa sih penyebabnya?

Sampai saat ini penyebab parasomnia belum diketahui secara pasti. Namun, para ahli menyebut faktor genetik menjadi salah satu faktor karena banyaknya kasus parasomnia terjadi menurun dari keluarga.

Selain itu, ada beberapa faktor lain yang menyebabkan seseorang rentan mengalami gangguan tidur ini. Faktor-faktor tersebut di antaranya:

- Sedang stres

- Efek samping obat

- Kebiasaan minum alkohol

- Orang tersebut memiliki gangguan post-traumatic stress disorder

Untuk pengobatan, biasanya dokter akan meresepkan obat-obatan agar penderitanya tidur lebih nyenyak. Sebagian besar parasmnia akan hilang seiring bertamhanya usia.

Topik Menarik