5 Serial Disney+ Hotstar yang Diadaptasi dari Film Indonesia, Tertarik Nonton yang Mana?

5 Serial Disney+ Hotstar yang Diadaptasi dari Film Indonesia, Tertarik Nonton yang Mana?

Gaya Hidup | journal.sociolla.com | Sabtu, 15 Januari 2022 - 10:00
share

Tak hanya Amerika, Korea Selatan, dan Spanyol, belakangan industri hiburan Tanah Air terus menghadirkan tayangan serial web menarik dengan kualitas yang patut diacungi jempol. Bahkan, tak jarang pelaku industri hiburan yang mengadaptasi film populer Indonesia ke dalam serial. Misalnya saja lima serial ini yang bisa kamu saksikan di platform streaming Disney+ Hotstar. Yuk, simak!

Virgin The Series

5 Serial Disney Hotstar yang Diadaptasi dari Film Indonesia

Foto: Disney+ Hotstar

Sutradara kenamaan Monty Tiwa sukses mengadaptasi film populer dan novel terlaris Virgin ke dalam serial spin-off berjudul The Virgin Series. Melalui serial ini, para penonton diajak untuk masuk kembali ke dunia remaja dengan kisah penuh misteri, persahabatan, dan romansa yang rumit namun penuh cerita menarik.

Serial ini menunjukkan dinamika yang dialami remaja dengan berbagai isu yang dekat dengan keseharian mereka, mulai dari peer pressure , tuntutan dari keluarga untuk menjadi anak yang membanggakan, hingga berusaha mencari validasi di tempat yang salah. Terlebih, di era digital saat ini juga membuat keseharian mereka menjadi semakin menantang, ucap Cassandra Massardi, penulis skenario dari Virgin The Series, dalam virtual media gathering pada Kamis, 13 Januari 2022.

Selain menampilkan kisah yang menarik, Virgin The Series turut menghadirkan sejumlah aktor populer, seperti Adhisty Zara, Lutesha, Shalom Razade, Laura Theux, Winky Wiryawan, dan beberapa artis lainnya. Untuk melihat para aktor tersebut beradu akting, serial sejumlah 10 episode ini tayang perdana secara eksklusif di Disney+ Hotstar mulai 14 Januari 2022.

Susah Sinyal The Series

5 Serial Disney Hotstar yang Diadaptasi dari Film Indonesia

Sumber Foto

Susah Sinyal The Series merupakan serial tahun 2021 produksi Starvision Plus yang merupakan adaptasi dari film Susah Sinyal. Dibintangi oleh Asri Welas, Abdur Arsyad, dan Arie Kriting, serial ini berfokus pada karakter ikonik dalam film, yaitu Tante Maya yang diperankan oleh Asri Welas dan dua pegawai tangan kanannya, Melki (Arie Kriting) dan Yos (Abdur Arsyad). Untuk mengetahui kisah lengkapnya, Susah Sinyal the Series telah hadir lengkap sebanyak 12 episode dan dapat disaksikan di Disney+ Hotstar.

Cek Toko Sebelah The Series

5 Serial Disney Hotstar yang Diadaptasi dari Film Indonesia

Sumber Foto

Seperti judulnya, serial garapan Ernest Prakasa ini diadaptasi dari film Cek Toko Sebelah yang tayang pada tahun 2016. Dengan jumlah 18 episode yang dikemas dalam dua musim, serial ini masih berfokus pada tokoh Koh Afuk (Chew Kin Wah) yang memutuskan untuk pensiun dari pekerjaannya dan membuka toko sembako miliknya. Dia pun menghabiskan waktunya dengan berjalan-jalan mengelilingi Indonesia.

Selain Chew Kin Wah, beberapa pemeran film Cek Toko Sebelah kembali muncul pada serial ini, seperti Dion Wiyoko, Arie Kriting, dan Bintang Emon. Ada pula pemeran baru seperti Morgan Oey, Soleh Solihun, dan Anggika Bolsterli.

--------------------------------------- SPLIT PAGE ---------------------------------------

Keluarga Cemara: The Series

5 Serial Disney Hotstar yang Diadaptasi dari Film Indonesia

Sumber Foto

Tak selesai dengan sederet kesuksesan melalui film Keluarga Cemara, kini Angga Dwimas Sasongko kembali menggarap film tersebut menjadi serial spin-off berjudul Keluarga Cemara: The Series.

Serial yang memuat kisah persahabatan, cinta, dan petualangan ini cenderung berfokus padadunia remaja Euis yang diperankan Adhisty Zara. Menariknya, Keluarga Cemara: The Series masih akan dibintangi oleh Ringgo Agus Rahman sebagai Abah, Nirina Zubir sebagai Emak, dan Widuri Puteri sebagai Ara.

Wedding Agreement The Series

5 Serial Disney Hotstar yang Diadaptasi dari Film Indonesia

Sumber Foto

Film Wedding Agreement yang sebelumnya tayang di bioskop pada 2019 silam, kabarnya tengah dalam proses produksi yang akan hadir dalam bentuk serial. Serial yang akan kembali dibintangi oleh Refal Hady dan Indah Permatasari ini berkisah tentang kehidupan pernikahan Bian dan Tari setelah dijodohkan.

Dinamika keluarga pun menjadi salah satu sentuhan utama yang akan hadir dalam serial ini. Well, Wedding Agreement The Series dijadwalkan tayang awal 2022 di Disney+ Hotstar.

Topik Menarik