KAI Daop 1 Jakarta Berangkatkan 146.700 Penumpang Sepanjang Libur Panjang

KAI Daop 1 Jakarta Berangkatkan 146.700 Penumpang Sepanjang Libur Panjang

Ekonomi | inews | Senin, 13 Mei 2024 - 07:58
share

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daop 1 Jakarta mencatat jumlah penumpang kereta api (KA) jarak jauh yang diangkut sepanjang libur panjang Kenaikan Yesus Kristus mencapai 146.700. Jumlah ini merupakan akumulasi keberangkatan di stasiun Daop 1 Jakarta.

Manager Humas Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menuturkan, selama libur panjang ada 70.700 penumpang yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen. Lalu, 48.500 naik dari Stasiun Gambir.

Sementara itu, 27.500 lebih penumpang lain berangkat dari Bekasi, Cikampek, Karawang, Cikarang, Jatinegara dan Jakarta Kota.

Peningkatan jumlah perjalanan KA ini merupakan bagian dari komitmen KAI untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, terutama pada masa high season seperti long weekend pekan ini, ujar Ixfan, Senin (13/5/2024).

Adapun, volume penumpang per Minggu (12/5/2024) mencapai 30.600 orang. Berangkat dari Stasiun Pasar Senen 13.400 orang dengan 31 perjalanan kereta api, Stasiun Gambir 10.300 penumpang dengan 34 perjalanan kereta api. Sisanya 6.900 penumpang berangkat dari stasiun lainnya di wilayah Daop 1 Jakarta.

Dari jumlah tersebut volume penumpang masih akan terus naik, karena penjualan secara online dan goshow melalui loket di stasiun masih terus berlangsung, katanya.

Untuk penumpang yang datang ke wilayah Daop 1 Jakarta pada periode libur panjang berada di posisi 138.113 penumpang. 55.682 penumpang turun di Stasiun Pasar Senen, 42.125 penumpang turun di Stasiun Gambir, dan sisanya turun di stasiun-stasiun lain di wilayah Daop 1 Jakarta.

Selama libur panjang dan akhir pekan KAI Daop 1 Jakarta menambah perjalanan kereta api jarak jauh. Hal itu untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.

Sejak 8 Mei 2024 KAI Daop 1 Jakarta juga menjalankan beberapa kereta tambahan, yaitu Argo Cheribon relasi Gambir-Cirebon pp, Argo Parahyangan Gambir-Bandung PP, Taksaka Tambahan relasi Stasiun Gambir-Yogyakarta pp dan Manahan Gambir-Yogyakarta pp.

Adapun, tambahan frekuensi perjalanan kereta api tersebut ditujukan untuk mengantisipasi peningkatan volume pelanggan pada libur panjang akhir pekan di awal Mei 2024.

Topik Menarik