Peringati Bulan K3 Nasional, PT PIL Gelar Pemeriksaan Kesehatan Pegawai

Peringati Bulan K3 Nasional, PT PIL Gelar Pemeriksaan Kesehatan Pegawai

Ekonomi | medan.inews.id | Selasa, 26 Maret 2024 - 16:00
share

MEDAN, iNewsMedan.id - PT. Prima Indonesia Logistik (PIL) sebagai anak perusahaan PT. Pelindo Solusi Logistik (SPSL) menggelar kegiatan berupa pemeriksaan kesehatan pegawai dalam rangka peringatan bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasional oleh Tim K3 PT PIL di ruang serbaguna PT PIL, pada 01 Maret 2024.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh Tenaga Alih Daya (TAD), Pegawai PKWT serta Pegawai Organik PIL ini bertujuan sebagai skrining awal penyakit guna mengetahui potensi penyakit yang ada pada tubuh sehingga dapat diantisipasi lebih dini penyembuhannya dan juga merupakan realisasi pelaksanaan K3 di perusahaan dan upaya korporasi dalam rangka memenuhi hak-hak karyawan untuk mendapatkan jaminan kesehatan.

Direktur Utama PT PIL, Rudi Susanto, mengatakan bahwa kegiatan pemeriksaan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap pegawai dalam memberikan jaminan perlindungan kesehatannya.

Selain itu juga kegiatan ini sejalan dengan tema Bulan K3 Nasional yang diangkat pada tahun ini yaitu Budayakan K3, Sehat dan Selamat dalam Bekerja, Terjaga Keberlangsungan Usaha sehingga akan tercipta budaya K3 untuk menjamin kesehatan, keamanan serta kenyamanan pada setiap insan perusahaan untuk menciptakan zero accident (nihil kecelakaan kerja) yang nantinya akan berdampak positif pada keberlangsungan usaha korporasi dan pada akhirnya berguna untuk kesejahteraan pegawai," ujarnya.

Tantangan PT PIL dalam membangun budaya K3 ini, lanjutnya, adalah bagaimana membangun pola pikir safety (keselamatan) pada seluruh level pegawai.

"Karena pola pikir ini akan membentuk komitmen dan implementasinya dengan demikian akan terbentuk habit (kebiasaan) serta kesadaran pada budaya K3 kedepannya," pungkasnya.

Topik Menarik