Produsen Pesawat China COMAC Incar Pasar Asia Tenggara

Produsen Pesawat China COMAC Incar Pasar Asia Tenggara

Ekonomi | IDX Channel | Selasa, 27 Februari 2024 - 12:56
share

IDXChannel - Produsen pesawat asal China, COMAC, akan mempromosikan pesawat jet C919 dan ARJ21 buatannya di lima negara Asia Tenggara, yakni Vietnam, Laos, Kamboja, Malaysia, dan Indonesia.

Dilansir dari Reuters pada Selasa (27/2/2024), langkah ini bertujuan untuk menggenjot penjualan internasional. Pekan lalu, kedua pesawat berpartisipasi dalam Singapore Airshow di Singapura.

Tujuan utama dari pshowcase flight ini adalah untuk menunjukkan kinerja baik pesawat-pesawat tersebut dan meletakkan dasar bagi perluasan pasar di masa depan di Asia Tenggara, kata perusahaan itu.

C919 adalah pesawat jet berbadan sempit yang digadang sebagai pesaing Boeing 737 MAX dan Airbus A320neo. ARJ21 adalah pendahulunya yang berukuran lebih kecil.

China ingin C919 mendapatkan pengakuan yang lebih luas dari dunia internasional. COMAC saat ini mengejar sertifikasi dari Badan Keselamatan Penerbangan Uni Eropa (UE).

C919 sejauh ini telah mencatat lebih dari 1.000 pesanan, tetapi sebagian besar berasal dari maskapai penerbangan China dan penyewa pesawat.

Melalui COMAC, China berambisi untuk menyaingi Boeing asal Amerika Serikat (AS) dan Airbus asal Eropa yang selama ini mendominasi industri penerbangan dunia. (WHY)

Topik Menarik